Kemudahan Channel Sales CariPro - Beli Rumah Bisa Lewat Gadget Kapan Saja

Genjot pertumbuhan penjualan di tahun 2021, PT Modernland Realty Tbk meluncurkan situs online bertajuk CariPro (www.caripro.co.id) yang merupakan inovasi terbaru dalam bidang kanal penjualan (Channel Sales). Citra Indra, Komite CariPro dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa (12/1) mengatakan, CariPro sendiri nantinya akan menjadi pioneer digital platform bagi program penjualan seluruh produk-produk properti yang dikembangkan PT Modernland Realty Tbk. Dimana, CariPro akan mengintegrasikan antara program penjualan konvensional in house masing-masing proyek, agent property, serta multi level marketing club menuju ke arah penjualan secara digital flatform

Dirinya juga menjelaskan, dengan pesatnya era perkembangan teknologi masa kini yang telah merambah semua lini usaha di dunia, CariPro hadir untuk lebih mendekatkan produk PT Modernland Realty Tbk. kepada para konsumen dan masyarakat melalui platform digital (online). CariPro disinergikan dengan Google dan Facebook yang merupakan dua raksasa digital platform dunia.

Melalui sinergi tersebut, channel CariPro nantinya juga dapat dengan mudah untuk memperluas dan mempercepat penyebaran informasi kepada seluruh konsumen dan masyarakat, termasuk mempermudah proses transaksi pembelian produk-produk properti PT Modernland Realty Tbk.“CariPro akan memberikan layanan prima untuk membantu konsumen memperoleh informasi mengenai produk PT Modernland Realty Tbk. secara mudah dan cepat. Kami juga memiliki tim yang dapat dengan cepat membantu konsumen untuk memilih beragam produk dari PT Modernland Realty Tbk.,” ujar Citra Indra.

Sementara itu, Tamara selaku Komite CariPro menuturkan, ada tiga alasan mengapa konsumen harus menggunakan kanal CariPro. Pertama, pasti nyaman karena perseroan  menawarkan kenyamanan dan kemudahan dalam membeli produk PT Modernland Realty Tbk. Kedua, pasti terpercaya. Dibawah naungan langsung PT Modernland Realty Tbk yang memiliki rekam jejak dan pengalaman lebih dari 35 tahun di dunia properti, konsumen akan langsung bertransaksi dengan PT Modernland Realty Tbk. Ketiga, pasti menarik. CariPro menawarkan berbagai macam pilihan program-program menarik pembelian properti dari PT Modernland Realty Tbk.

Oleh karena itu, lanjutnya, bagi calon pembeli yang berminat tetapi sibuk dan tidak memiliki banyak waktu untuk mendatangi kantor pemasaran proyek-proyek Modernland Realty, melalui CariPro bisa beli rumah secara online melalui gadget atau laptop kapan saja. Tidak perlu repot-repot, bisa dilakukan langsung dari rumah. Disampaikannya, beli rumah ibaratnya seperti beli gadget, dengan cara online sehingga lebih praktis.

Selain itu, dengan CariPro konsumen juga tidak perlu lama menunggu karena approval cicilan Down Payment (DP) diproses dalam waktu hanya 1 jam saja dengan dukungan dari Kawan Cicil. Admin CariPro akan membalas dan merespon setiap chat konsumen dengan cepat. Adminnya real dan bukan robot. Senada, Afandy Willie, Komite CariPro menuturkan, perseroan percaya pada akhirnya pandemi Covid-19 akan berhasil ditangani dengan peran aktif berbagai pihak, baik pemerintah, semua elemen masyarakat maupun pelaku usaha. Adanya vaksin Covid-19 juga membawa harapan bahwa pemulihan ekonomi sudah berada di depan mata dan kegiatan usaha akan kembali berjalan normal.

BERITA TERKAIT

BEI Siapkan Rp96,9 Miliar Perbaharui JATS

Dalam rangka meningkatkan layanan investasi di pasar modal, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) tengah membangun Jakarta Automated Trading System (JATS)…

The Meru Sanur & Bali Beach Hotel Dukung Maybank Marathon

Memberikan dampak besar terhadap industri pariwisata dan ekonomi di Bali, The Meru Sanur dan Bali Beach Hotel, The Heritage Collection…

Dorong Optimalisasi Realisasi APBD

Pemerintah terus mendorong agar terjadinya optimalisasi realisasi penggunaan APBD untuk terus mampu mempercepat pembangunan di Papua agar kesejahteraan masyarakat pun…

BERITA LAINNYA DI

BEI Siapkan Rp96,9 Miliar Perbaharui JATS

Dalam rangka meningkatkan layanan investasi di pasar modal, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) tengah membangun Jakarta Automated Trading System (JATS)…

The Meru Sanur & Bali Beach Hotel Dukung Maybank Marathon

Memberikan dampak besar terhadap industri pariwisata dan ekonomi di Bali, The Meru Sanur dan Bali Beach Hotel, The Heritage Collection…

Dorong Optimalisasi Realisasi APBD

Pemerintah terus mendorong agar terjadinya optimalisasi realisasi penggunaan APBD untuk terus mampu mempercepat pembangunan di Papua agar kesejahteraan masyarakat pun…