Ramaikan Capital Market Summit & Expo (CMSE) 2024 yang diselenggarakan Bursa Efek Indonesia (BEI), PT FKS Food Sejahtera yang terdaftar sebagai emiten di Bursa Efek Indonesia, turut berpartisipasi dengan menghadirkan berbagai produk unggulan mereka. Produk-produk FKS Food Sejahtera mendapat sambutan dan antusiasme dari para pengunjung serta investor melalui berbagai penawaran produk yang menarik di booth mereka.
Dimas Rahadian Suryoputro, Corporate Secretary FKS Food Sejahtera dalam siaran persnya di Jakarta, Jum’at (8/11) mengatakan, antusiasme pengunjung sangat luar biasa. “Kami senang bisa memperkenalkan produk-produk berkualitas kami kepada para pengunjung yang datang. Semua paket produk baik cooking dan snacking yang kami tawarkan habis terjual,”ujarnya.
Menurutnya, antusiame yang tinggi terhadap produk-produk perseroan menjadi kesempatan bagus untuk lebih memperkenalkan FKS Food Sejahtera, baik sebagai perusahaan terbuka maupun produsen makanan yang mempunyai beberapa varian dan inovasi. Selain Bihunku, FKS Food Sejahtera juga menonjolkan produk-produk lain seperti Mie Ayam Dua Telor dan Bihun Tanam Jagung yang digemari karena kelezatan dan kemudahan dalam penyajian.
FKS Food juga menawarkan berbagai paket promosi yang menarik, seperti paket snacking berisi produk makanan ringan dengan harga terjangkau seperti Taro, Mie Kremezz, dan Bihunku Seduh. Hal ini memudahkan pengunjung untuk membeli dan menikmati produk favorit mereka dengan harga spesial.
Pameran pada CMSE 2024 tidak hanya menjadi sarana untuk memperkenalkan produk, tetapi juga sebagai ajang untuk memperkenalkan lebih jauh perusahaan sebagai emiten bursa kepada calon investor, terutama investor pemula yang mulai tertarik dengan dunia pasar modal.
FKS Food Sejahtera, sebagai perusahaan terbuka, memanfaatkan acara ini untuk menampilkan kinerja perusahaan yang tumbuh positif, seperti yang tercatat dalam laporan keuangan kuartal pertama hingga ketiga tahun 2024.“Kami sangat senang dapat berpartisipasi dalam acara ini, karena selain memperkenalkan produk kami kepada masyarakat luas, kami juga ingin memperkenalkan diri kami sebagai emiten di bursa efek. Dengan adanya CMSE 2024, kami berharap FKS Food Sejahtera sebagai perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG) produk-produknya dikenal publik dan diketahui sebagai emiten bursa yang performance perusahaannya relatif stabil,”kata Dimas.
FKS Food Sejahtera berharap dapat terus membangun hubungan yang lebih erat dengan publik dan komunitas investor di Indonesia melalui keterlibatannya dalam CMSE 2024. Ini adalah bagian dari komitmen perusahaan untuk tidak hanya mengenalkan produk-produknya tetapi juga memperkuat posisi perusahaan di pasar modal Indonesia.
Sementara Yuby Abigail, tim pemasaran FKS Food Sejahtera, banyak pengunjung CMSE yang sudah mengenal dan mencoba berbagai produk mie dan bihun, namun baru mengetahui bahwa produk-produk tersebut merupakan produksi FKS Food Sejahtera.“Kebanyakan mereka mengenalnya seperti produk Bihunku yang instan. Kemungkinan mereka sering melihatnya di minimarket. Mereka ada yang sudah sering mencoba, namun ada yang baru tahu kalau produk bihun Tanam Jagung ternyata satu grup dengan produk Bihunku. Mungkin selama ini mereka tidak mengetahui kalau itu diproduksi oleh perusahaan yang sama, “ujarnya.
NERACA Jakarta – Perkuat struktur permodalan, Obligasi Berkelanjutan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM) I Tahap III Tahun 2025 senilai…
NERACA Jakarta -Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor reksa dana di pasar modal Indonesia mencapai 12,3 juta…
NERACA Jakarta – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) berkomitmen memastikan ketersediaan pasokan energi dan kelancaran operasional Pembangkit Listrik Tenaga…
NERACA Jakarta – Perkuat struktur permodalan, Obligasi Berkelanjutan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (TRIM) I Tahap III Tahun 2025 senilai…
NERACA Jakarta -Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor reksa dana di pasar modal Indonesia mencapai 12,3 juta…
NERACA Jakarta – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) berkomitmen memastikan ketersediaan pasokan energi dan kelancaran operasional Pembangkit Listrik Tenaga…