Tower Bersama Cetak Laba Rp1,16 Triliun

Kuartal tiga 2024, PT Tower Bersama Infrastructure, Tbk. (TBIG) membukukan laba bersih sebesar Rp1,16 triliun atau naik 4,38% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp1,11 triliun. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Sementara pendapatan TBIG tercatat sebesar Rp5,12 triliun, naik 3,51% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp4,95 triliun. Sementara itu, EBITDA TBIG mencapai Rp5,12 triliun untuk periode sembilan bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2024. TBIG juga menyampaikan hingga akhir September 2024 memiliki 42.546 penyewaan dan 23.681 sites telekomunikasi.

Sites telekomunikasi milik TBIG ini terdiri dari 23.565 menara telekomunikasi dan 116 jaringan DAS. Dengan angka total penyewaan pada menara telekomunikasi sebanyak 42.430, maka rasio kolokasi (tenancy ratio) TBIG menjadi 1,80x. “Di sembilan bulan pertama 2024, kami telah menambahkan 1.801 penyewaan ke dalam portofolio kami yang terdiri dari 1.281 sites telekomunikasi dan 520 kolokasi,” kata Hardi Wijaya Liong, CEO TBIG.

Per 30 September 2024, total pinjaman kotor (gross debt) TBIG, jika bagian pinjaman dalam mata uang US Dollar yang telah dilindung nilai diukur dengan menggunakan kurs lindung nilainya, adalah sebesar Rp28,87 triliun dan total pinjaman senior (gross senior debt) sebesar Rp624 miliar.  Dengan saldo kas yang mencapai Rp585 miliar, maka total pinjaman bersih (net debt) menjadi Rp28,28 triliun dan total pinjaman senior bersih (net senior debt) TBIG menjadi Rp39 miliar.

Menggunakan EBITDA kuartal ketiga 2024 yang disetahunkan, rasio pinjaman bersih terhadap EBITDA adalah 4,8x. “Kami telah berhasil memperpanjang jatuh tempo Fasilitas Kredit Bergulir senilai US$325 juta hingga Oktober 2029, sehingga memperpanjang tenor rata-rata kewajiban utang kami. Hal ini menunjukkan para pemberi pinjaman kami terus memberi dukungan terhadap bisnis kami,”kata Helmy Yusman Santoso, CFO TBIG.

 

BERITA TERKAIT

PT KAI (Persero) Terbitkan Obligasi Rp2 Triliun

Perkuat struktur permodalan, PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menawarkan surat utang senilai Rp2 triliun kepada investor pada 15 November…

Panca Mitra Multiperdana Merugi US$15,26 Juta

PT Panca Mitra Multiperdana Tbk. (PMMP) membukukan rugi bersih sebesar US$15,26 juta atau Rp240,07 miliar (kurs Rp15.732 per dolar AS)…

Newport Marine Tetapkan Harga IPO Rp100

PT Newport Marine Services Tbk (BOAT) menggelar penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO). Pada aksi korporasi tersebut,…

BERITA LAINNYA DI

PT KAI (Persero) Terbitkan Obligasi Rp2 Triliun

Perkuat struktur permodalan, PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menawarkan surat utang senilai Rp2 triliun kepada investor pada 15 November…

Panca Mitra Multiperdana Merugi US$15,26 Juta

PT Panca Mitra Multiperdana Tbk. (PMMP) membukukan rugi bersih sebesar US$15,26 juta atau Rp240,07 miliar (kurs Rp15.732 per dolar AS)…

Newport Marine Tetapkan Harga IPO Rp100

PT Newport Marine Services Tbk (BOAT) menggelar penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO). Pada aksi korporasi tersebut,…