NERACA
Jakarta -Tingkatkan layanan berivestasi, PT Trimegah Asset Management (Trimegah AM) bersama additiv menjalin kolaborasi dalam rangka mentransformasikan aksesibilitas nasehat investasi profesional, dengan memungkinkan bank, penasihat keuangan, serta platform digital di seluruh Indonesia untuk dapat mengintegrasikan solusi model portofolio digital ke dalam layanan mereka.
Dengan model portofolio digital, investor ritel dan mass-affluent dapat mengakses strategi investasi yang dikelola secara profesional dan terdiversifikasi, serta disesuaikan dengan tujuan keuangan mereka, sesuatu yang sebelumnya hanya tersedia bagi nasabah high-net-worth."Kemitraan ini bertujuan untuk membawa layanan wealth management kepada masyarakat yang lebih luas di Indonesia," ujar Presiden Direktur PT Trimegah Asset Management, Antony Dirga dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.
Antony menjelaskan, kolaborasi ini akan meningkatkan kapabilitas perseroan dalam mendistribusikan produk investasi secara digital, serta membuka akses yang lebih luas terhadap nasehat investasi profesional kepada masyarakat."Kerja sama ini memungkinkan bank dan penasihat keuangan di seluruh Indonesia untuk menyediakan model portofolio yang terstruktur dan dikelola secara profesional bagi klien mereka. Hal ini akan membantu nasabah mengakses berbagai pilihan investasi yang terdiversifikasi dan disesuaikan dengan tujuan keuangan mereka,"kata Antony.
Dirinya menjelaskan, manfaat utama kolaborasi ini, diantaranya pengelolaan portofolio berbasis digital diantaranya mulai dari pembentukan dan proses rebalancing portofolio yang selaras dengan tujuan keuangan klien dan sepenuhnya diproses secara digital. Lalu, integrasi model portofolio ke dalam layanan bank, penas,ihat keuangan, dan platform digital, sehingga dapat diadopsi dan diaplikasikan dalam skala yang besar.
Kemudian, patuh terhadap peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), termasuk ketentuan persetujuan nasabah yang diperlukan pada setiap proses pembentukan dan penyesuaian alokasi portofolio. Sementara itu, General Manager dan Head Asia Pasifik additiv Anurag Pandey menyatakan bahwa platform mereka dirancang untuk memungkinkan manajer investasi seperti Trimegah AM untuk meningkatkan penawaran investasi secara digital,"Kemitraan ini merupakan langkah penting dalam mempercepat adopsi solusi wealth management digital di Indonesia, sebuah pasar yang siap untuk melakukan transformasi teknologi keuangan yang signifikan,” ujar Anurag.
Pihaknya melihat Indonesia merupakan pasar strategis untuk pertumbuhan keuangan digital, dan pihaknya akan terus memperluas penawaran, termasuk robo advisor dan solusi pensiun dalam kemitraan dengan manajer investasi."Teknologi platform kami memastikan solusi-solusi tersebut secara efektif didistribusikan kepada badan usaha yang ingin meningkatkan layanan untuk klien mereka,"kata Anurag.
NERACA Jakarta – Dorong pertumbuhan pasar modal syariah dan juga literasi serta inklusi keuangan, PT Henan Putihrai Sekuritas bersama PT…
NERACA Jakarta – Menjaga pertumbuhan harga saham di pasar, PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) berencana melakukan…
NERACA Jakarta – Kembangkan ekspansi bisnisnya, PT Medela Potentia Tbk (MDLA), perusahaan kesehatan bersiap melakukan penawaran umum saham perdana atau…
NERACA Jakarta – Dorong pertumbuhan pasar modal syariah dan juga literasi serta inklusi keuangan, PT Henan Putihrai Sekuritas bersama PT…
NERACA Jakarta – Menjaga pertumbuhan harga saham di pasar, PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) berencana melakukan…
NERACA Jakarta – Kembangkan ekspansi bisnisnya, PT Medela Potentia Tbk (MDLA), perusahaan kesehatan bersiap melakukan penawaran umum saham perdana atau…