Manfaat Hilirisasi - MIND ID Beri Multiplier Effect Ekonomi Daerah

NERACA

Jakarta – BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia MIND ID terus menjalankan komitmennya dalam mendorong hilirisasi dan industrialisasi sebagai motor penggerak pertumbuhan ekonomi daerah dan pemerataan pembangunan. Langkah ini sejalan dengan visi pemerintah untuk membangun dari desa dan dari bawah untuk pemerataan ekonomi.

Corporate Secretary MIND ID, Heri Yusuf dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin menjelaskan bahwa hilirisasi dan industrialisasi bukan hanya strategi untuk meningkatkan nilai tambah komoditas tambang, tetapi juga memiliki dampak signifikan terhadap perekonomian lokal.

Program-program strategis yang dijalankan MIND ID telah terbukti mendukung terciptanya ekonomi berkelanjutan di berbagai daerah operasional. Sebagai contoh, Heri menyoroti proyek pembangunan Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR) di Mempawah yang telah menstimulasi pertumbuhan sektor properti dan jasa di wilayah tersebut.

Proyek ini mendorong permintaan terhadap sektor properti serta layanan pendukung seperti transportasi, katering, dan berbagai jasa lokal lainnya. Hal serupa terjadi di Smelter Gresik, yang memberikan kontribusi besar terhadap pertumbuhan sektor konstruksi dan penyediaan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar.

Multiplier effect dari proyek ini terlihat jelas, baik melalui peningkatan aktivitas ekonomi lokal maupun pengembangan kapasitas tenaga kerja di wilayah operasional."Tujuan utama kami adalah mendukung pemerintah dalam menciptakan pertumbuhan ekonomi yang inklusif. Proyek-proyek strategis yang kami jalankan mampu menghidupkan sektor konstruksi, properti, konsumsi, hingga menyerap lebih banyak tenaga kerja lokal sehingga dampaknya langsung dirasakan oleh masyarakat di daerah," ungkap Heri.

Sebagai perusahaan yang menjunjung tinggi prinsip keberlanjutan, Grup MIND ID juga aktif mendukung berbagai kegiatan masyarakat di sekitar wilayah operasional. Program ini mencakup pelatihan dan pembinaan UMK, penyediaan alat produksi usaha, hingga memfasilitasi business matching dengan rantai pasok internal Grup MIND ID.

Dengan inisiatif tersebut, MIND ID berkontribusi dalam menciptakan lapangan kerja langsung dan tidak langsung yang mendukung pertumbuhan ekonomi lokal secara signifikan."Kami percaya bahwa hilirisasi tidak hanya menciptakan pertumbuhan ekonomi yang lebih kuat, tetapi juga memastikan pemerataan manfaat bagi masyarakat di daerah. Komitmen ini akan terus kami pegang untuk mendukung masa depan Indonesia yang berkelanjutan," kata Heri.

BERITA TERKAIT

Gotong Royong Wujudkan Tiga Juta Rumah - Menaruh Asa Jurus Jitu dan Kapabilitas BTN di Pasar KPR Subsidi

Komitmen untuk melakukan pemerataan ekonomi dan mengangkat pertumbuhan ekonomi dari saat ini sekitar 5% menjadi minimal 8%, termasuk salah satunya…

Pasar Modal Indonesia Resilien Sepanjang 2024

Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Inarno Djajadi mengatakan, pasar modal Indonesia…

SML Raih 8 Penghargaan - Berkat Konsistensi Inovasi dan Kualitas

NERACA Jakarta - Di penghujung tahun 2024, Sinar Mas Land (SML) kembali mengukir prestasi dengan meraih delapan penghargaan dari empat…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Gotong Royong Wujudkan Tiga Juta Rumah - Menaruh Asa Jurus Jitu dan Kapabilitas BTN di Pasar KPR Subsidi

Komitmen untuk melakukan pemerataan ekonomi dan mengangkat pertumbuhan ekonomi dari saat ini sekitar 5% menjadi minimal 8%, termasuk salah satunya…

Pasar Modal Indonesia Resilien Sepanjang 2024

Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Inarno Djajadi mengatakan, pasar modal Indonesia…

SML Raih 8 Penghargaan - Berkat Konsistensi Inovasi dan Kualitas

NERACA Jakarta - Di penghujung tahun 2024, Sinar Mas Land (SML) kembali mengukir prestasi dengan meraih delapan penghargaan dari empat…