NERACA
Jakarta - Untuk kedelapan kalinya, INFOBRAND.ID kembali menghadirkan Annual Achievement Report Catalogue: Corporate & Brand Champions 2025. Sebuah katalog tahunan yang merangkum dan mempublikasikan berbagai prestasi serta penghargaan yang diraih oleh perusahaan dan brand di Indonesia sepanjang satu tahun terakhir.
Annual Achievement Report Catalogue yang dihadirkan INFOBRAND.ID ini menjadi konsep yang pertama dan satu-satunya program publikasi yang secara khusus mengulas profil perusahaan-perusahaan dan Brand-brand Juara di Indonesia yang telah sukses meraih berbagai macam penghargaan tingkat nasional maupun internasional sepanjang satu tahun terakhir.
“Katalog ini hadir untuk menjawab kebutuhan perusahaan dan brand dalam mendokumentasikan laporan aktivitas mereka, khususnya capaian dan perkembangan yang telah berhasil diraih,” kata Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID seperti dikutip dalam keterangannya.
Dalam menetapkan Corporate & Brand Champions 2025, INFOBRAND.ID kriteria yang harus dipenuhi perusahaan dan brand diantaranya adalah: Perusahaan/Brand telah memasarkan produk/jasanya di pasar Indonesia, Perusahaan/Brand telah menjadi salah satu peraih penghargaan berdasarkan data pemenang yang dikeluarkan oleh TRAS N CO INDONESIA dan INFOBRAND.ID di satu tahun terakhir, atau Perusahaan/Brand telah mendapatkan penghargaan dari institusi terpercaya lainnya baik nasional maupun internasional.
“Selama delapan tahun terakhir, Program Annual Achievement Report Catalogue: Corporate & Brand Champions 2025 menjadi salah satu elemen terpenting dari laporan kegiatan setiap perusahaan dan brand dalam satu tahun terakhir, khususnya laporan prestasi yang diraih perusahaan dan brand,” ujarnya.
Apresiasi Corporate & Brand Champion
Konsistensi kegiatan riset setiap tahun yang dilakukan TRAS N CO Indonesia bekerjasama dengan INFOBRAND.ID dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir telah melahirkan beragam penghargaan dan mendapat respon positif baik bagi penerimanya mapun dari konsumennya.
Beragam penghargaan yang diraih sepanjang tahun 2024 merupakan bukti nyata keberhasilan membangun strategi marketing, inovasi, komunikasi sehingga kinerja bisnisnya terus bertumbuh dan berkembang.
Bahkan mereka mampu melewati tantangan persaingan yang kompetitif. Dan tentu saja, prestasi yang telah diraih tersebut menjadi point penting bagi Perusahaan dan Brand untuk dikomunikasikan kepada shareholder hingga stakeholder terkhusus para konsumen dan calon konsumennya.
“Selama delapan tahun terakhir, Program Annual Achievement Report Catalogue: Corporate & Brand Champions 2025 menjadi salah satu elemen terpenting dari laporan kegiatan setiap perusahaan dan brand dalam satu tahun terakhir, khususnya laporan prestasi yang diraih perusahaan dan brand,” jelas Susi.
Peluncuran 8th Edition of Annual Achievement Report Catalogue; Indonesia Corporate & Brand Champions 2025 serta apresiasi Corporate & Brand Champions 2025 dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan INFOBRAND SUMMIT 2025, serta awarding ceremony Indonesia Digital Popular Brand Award Platinum periode 2020 – 2024.
Adapun jajaran perusahaan dan brand yang masuk ke dalam Corporate Champions adalah: PT Bank Mayapada Internasional Tbk (Corporate), dan PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (Corporate), sedangkan untuk Brand Champions adalah: Volk, Depo Air Minum Biru, Oxone, Dulcolax, Hisense, Kenko, Bricon, Natural Moms, Natur-E, Artco, Shop & Drive, Pos Indonesia, JNE, Detoslim, Prenagen, Cetaphil Baby, PosPay, Mc Donalds, Lactacyd, Pennyu Indonesia, FLiFE, Eterna, Dekkson, Ecoking & Visalux, Finega, Vitabumin, Velvet Junior, Semar Nusantara, Ayu Gold dan brand-brand lainnya.
NERACA Jakarta - Fumakilla Vape menggelar program pencarian duta terbaru bertema "Vape 5 Styles". Program ini bertujuan untuk…
NERACA Jakarta –Sepanjang sejarah, tidak banyak merek yang berhasil bertahan dan berkembang melewati berbagai perubahan zaman. Merek-merek ini tidak…
NERACA Jakarta – Industri vape di Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan pesat dalam beberapa tahun terakhir, didorong oleh meningkatnya minat…
NERACA Jakarta - Untuk kedelapan kalinya, INFOBRAND.ID kembali menghadirkan Annual Achievement Report Catalogue: Corporate & Brand Champions 2025. Sebuah…
NERACA Jakarta - Fumakilla Vape menggelar program pencarian duta terbaru bertema "Vape 5 Styles". Program ini bertujuan untuk…
NERACA Jakarta –Sepanjang sejarah, tidak banyak merek yang berhasil bertahan dan berkembang melewati berbagai perubahan zaman. Merek-merek ini tidak…