Esport Bagian Penting dari Industri Gim Indonesia

NERACA

Medan – Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,  Angela Tanoesoedibjo menyebutkan esport sebagai bagian penting dari industri gim di Indonesia dalam sejumlah aspek.

“Esport sendiri merupakan bagian yang penting dari industri gim Indonesia, esport ini kalau kita lihat secara eksibisi bisa menjadi peningkatan minat, dengan peningkatan minat, makin banyak orang yang main gim, maka ini efektif jadi ajang promosi,” kata Angela, saat menutup cabor esport PON XXI Aceh-Sumut yang berlangsung di Medan International Convention Center (MICC). 

Angela juga mengungkapkan, esport yang menjadi cabang olahraga (cabor) dipertandingkan secara resmi di Pekan Olahraga Nasional (PON) ini menjadi saluran minat bakat dan prestasi generasi muda Indonesia. 

“Kemudian dari sisi aspek ekonomi esport bisa mendorong gim baru lokal yang kita harapkan bisa mendunia seperti gim Lokapala,” kata Angela. 

Angela menjelaskan, industri gim adalah salah satu subsektor ekonomi kreatif yang mengalami pertumbuhan pesat di Indonesia.

Pada  tahun 2022, jumlah pemain gim di Indonesia mencapai 174,1 orang.  Dan ini menjadi jumlah gamers terbesar se Asia Tenggara. 

“Besar sekali ditambah lagi tentunya penetrasi internet smartphone ini terus mendukung pertumbuhan dari industri gim kita,” kata Angela. 

Menurut Angela, esport juga bisa mendorong penciptaan IP gim baru lokal, yang diharapkan bisa mendunia. Terlebih melalui Perpres Nomor 19 Tahun 2024 tentang Percepatan Pengembangan Industri Gim Nasional dibuat sebagai langkah untuk menyelesaikan tantangan dalam pengembangan industri gim Indonesia, seperti kurangnya dana dan Sumber Daya Manusia (SDM), permasalahan teknis, sekaligus untuk menyatukan langkah para pemangku kepentingan.

“Nah sekarang dasar hukumnya sudah ada ke depan, tentunya perlu kolaborasi yang lebih erat lagi dengan seluruh stakeholder yang ada dan khusus untuk esport tentu dengan pemerintah pusat, pemerintah daerah, PBSI, dan seluruh atlet yang ada jadi semua stakeholder kita harus bersama-sama duduk bareng. Bagaimana cara mengembangkan industri ini sebagai kebanggaan Indonesia,” papar Angela. 

Lebih lanjut, Angela mengapresiasi antusiasme para atlet dan pengurus esport dalam penyelenggaraan cabang olahraga Esport pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatra Utara.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada penyelenggara esport PON XXI kepada pengurus besar esport Indonesia, kepada para pemenang, dan para atlet yang telah berpartisipasi, kalian semua adalah bagian dari kemajuan industri esport Indonesia,” jelas Angela. 

Lebih lanjut, pemerintah terus mendorong penguatan ekosistem gim nasional agar dapat bersaing dengan  gim dari luar negeri. Untuk itu, pemerintah meluncurkan program ‘Ayo Hari Game Indonesia  (Hargai)’ sekaligus untuk menyambut hari gim nasional.

"Kampanye Ayo Hargai bertujuan untuk memperkuat ekosistem gim nasional dan mengoptimalkan pemanfaatan potensi industri gim nasional. Kemendag (Kementerian Perdagangan) bersama-sama kementerian terkait lainnya juga melakukan beberapa hal dalam rangka menyambut hari gim nasional yang jatuh pada 8 Agustus 2024," ujar Dirjen Perdagangan Luar Negeri, Kementerian Perdagangan, Isy Karim.

Isy memaparkan, pengembangan ekosistem gim dilakukan berdasarkan amanat Peraturan  Presiden Nomor 19 Tahun 2024 tentang Percepatan Pengembangan Industri Gim Nasional. Perpres (Peraturan Presden) ini bertujuan untuk memperkuat ekosistem gim nasional dan mengoptimalkan pemanfaatan  potensi industri gim nasional "Sesuai dengan Perpres, amanat yang diberikan kepada Kemendag adalah sebagai penanggung jawab program peningkatan pembukaan akses pasar gim nasional melalui dua  kegiatan, yaitu penyediaan captive market bagi produk gim nasional dan sinergi promosi dengan niaga  elektronik (e-commerce) Indonesia," terang Isy.

Isy mengungkapkan, Kemendag  bersama Kemenerian Pariwisata dan Ekonommi Kreatif (Kemenparekraf), Kementterian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo), Kementerian Hukum dan HAM (KemenkumHAM), serta Komisi Perlindungan Ibu dan Anak (KPAI) telah melakukan kurasi berhadap 28 gim lokal yang berasal dari 24 pengembang.

Setelah dilakukan penilaian awal, sebanyak 10 gim lokal dinyatakan tidak memenuhi syarat, sedangkan 18 gim lokal lainnya memenuhi syarat untuk dikurasi berdasarkan kriteria guna menentukan 8 gim terpilih.

BERITA TERKAIT

Bersinergi Tingkatkan Penggunaan SAF

NERACA Bali – PT Pertamina Patra Niaga terus memperkuat perannya dalam mendukung transisi energi di sektor penerbangan melalui distribusi Sustainable…

Ini Dia Manfaat Konversi Motlis

NERACA Bogor – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang diwakili Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana menegaskan kembali…

Pasar IKM Perhiasan Terus Diperluas

NERACA Jakara – Industri perhiasan dalam negeri terus mencatatkan kinerja yang cemerlang, terutama dalam hal kemampuan menembus pasar internasional. Kementerian Perindustrian mencatat, sepanjang tahun 2023, ekspor barang…

BERITA LAINNYA DI Industri

Esport Bagian Penting dari Industri Gim Indonesia

NERACA Medan – Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,  Angela Tanoesoedibjo menyebutkan esport sebagai…

Bersinergi Tingkatkan Penggunaan SAF

NERACA Bali – PT Pertamina Patra Niaga terus memperkuat perannya dalam mendukung transisi energi di sektor penerbangan melalui distribusi Sustainable…

Ini Dia Manfaat Konversi Motlis

NERACA Bogor – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang diwakili Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana menegaskan kembali…