Garap Proyek RSUD Sidoarjo - Waskita Beton Suplai 453 Batang Spun Pile

NERACA

Jakarta – Di penghujung tahun 2024, PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) meraih kontrak baru dengan menyuplai sebanyak 453 batang spun pile untuk proyek pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidoarjo, Jawa Timur. “Sebagai perusahaan beton nasional, kami berkomitmen untuk mendukung pembangunan berbagai rumah sakit di seluruh Indonesia melalui suplai produk spun pile,”kata Kepala Divisi Corporate Secretary WSBP, Fandy Dewanto dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Disampaikannya, WSBP telah ditunjuk sebagai penyuplai 453 batang spun pile untuk Pembangunan proyek RSUD Sidoarjo yang digarap PT Gentayu Cakra Wibowo. Spun pile akan didatangkan dari Precast Plant WSBP Prambon. Dia menjelaskan, spun pile yang bakal dikirimkan tersebut akan digunakan sebagai pondasi untuk memperkuat struktur bangunan RSUD Sidoarjo ini.

Selain itu, kata Fandy, suplai produk spun pile WSBP ke RSUD Sidoarjo bukanlah pengalaman pertama. WSBP sebelumnya telah kerap menyuplai ke proyek fasilitas kesehatan. Di antaranya, Pembangunan RSUD Tiga Raksa pada 2022-2023. WSBP juga telah menyuplai 1.013 batang Spun Pile ke Bali International Hospital tahun 2023. Untuk rumah sakit berskala internasional ini. “Rumah sakit adalah tulang punggung masyarakat yang sehat. Selain infrastruktur besar seperti jalan tol dan pelabuhan, kami juga ingin berkontribusi pada pembangunan yang berdampak langsung pada kebutuhan dasar masyarakat,” ujar dia.

Dengan pengalaman dan keunggulan produk yang dimiliki, WSBP akan terus berperan aktif dalam mendukung berbagai proyek strategis di bidang kesehatan dan fasilitas publik lainnya, sebagai bagian dari upaya membangun Indonesia yang lebih baik. Tentu dalam pelaksanaannya tetap menerapkan tata kelola perusahaan yang baik dan manajemen risiko.

Di kuartal tiga 2024, WSBP mencatatkan lompatan pendapatan usaha sebesar 29,1% menjadi Rp 1,33 triliun . Pada periode yang sama tahun 2023 pendapatan usaha WSBP tercatat sebesar Rp 1,03 triliun.  Pendapatan terbesar WSBP berasal dari lini bisnis precast, yang mengalami pertumbuhan signifikan sebesar 74,4%, dengan kontribusi Rp 588,42 miliar pada 2024, dibandingkan Rp 337,38 miliar di 2023.

Lini bisnis Precast kini menyumbang 44,1% dari total pendapatan usaha WSBP. Pertumbuhan pendapatan bisnis precast ditopang oleh beberapa proyek yang disuplai oleh WSBP di tahun ini, yaitu proyek LRT Jakarta Fase 1B (Velodrome-Manggarai), Proyek Jalan Tol Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 3A dan 3B, Proyek Pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang, dan berbagai proyek lainnya.

Di sisi lain, bisnis readymix mencatatkan peningkatan sebesar 17,0% menjadi Rp 539,60 miliar, naik dari Rp 461,16 miliar di 2023, menyumbang 40,4% dari total pendapatan. Sementara itu, pendapatan dari Jasa Konstruksi sebesar Rp 206,39 miliar pada 2024.“WSBP juga berhasil mempertahankan Gross Profit Margin (GPM) sebesar 21,1%, yang didukung oleh dominasi penjualan produk precast yang memiliki margin lebih tinggi dibandingkan dengan lini bisnis lainnya. Pencapaian ini sesuai dengan strategi perusahaan untuk mendorong peningkatan penjualan produk Precast ke proyek-proyek infrastruktur strategis,”kata Fandy Dewanto.

BERITA TERKAIT

Investasikan Dana Rp29,10 Miliar - Sugiman Halim Beli 213 Juta Saham BOAT

NERACA Jakarta -Tambah porsi kepemilikan saham di PT Newport Marine Service Tbk (BOAT), Sugiman Halim sebagai pemegang saham perorangan BOAT…

Danai Ekspansi Bisnis - Sarana Mitra Luas Terbitkan Obligasi Rp300 Miliar

NERACA Jakarta- Perkuat permodalan, PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL), emiten layanan persewaan forklift di Indonesia akan melangsungkan penerbitan obligasi…

Gunakan Teknologi AI - IDXSTI Tawarkan Layanan Susun SR Bagi Emiten

NERACA Jakarta – Memanfaatkan kemajuan teknologi digital berupa Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan, PT IDX Solusi Teknologi Informasi (IDXSTI)…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Investasikan Dana Rp29,10 Miliar - Sugiman Halim Beli 213 Juta Saham BOAT

NERACA Jakarta -Tambah porsi kepemilikan saham di PT Newport Marine Service Tbk (BOAT), Sugiman Halim sebagai pemegang saham perorangan BOAT…

Danai Ekspansi Bisnis - Sarana Mitra Luas Terbitkan Obligasi Rp300 Miliar

NERACA Jakarta- Perkuat permodalan, PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL), emiten layanan persewaan forklift di Indonesia akan melangsungkan penerbitan obligasi…

Gunakan Teknologi AI - IDXSTI Tawarkan Layanan Susun SR Bagi Emiten

NERACA Jakarta – Memanfaatkan kemajuan teknologi digital berupa Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan, PT IDX Solusi Teknologi Informasi (IDXSTI)…