Kolaborasi dengan YDBA - Astra Credit Companies Salurkan Dana Bergulir UMKM

Dukung pemberdayaan dan pengembangan usaha mikro kecil dan menengan (UMKM), Astra Credit Companies (ACC) menyalurkan modal usaha untuk UMKM binaan Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA). Chief Human Capital Officer ACC, Matilda Esther mengatakan bahwa kegiatan penyaluran dana usaha UMKM ini merupakan salah satu inisiatif dalam pilar kewirausahaan Corporate Social Responsibility (CSR) ACC untuk mendukung pengembangan UMKM di Indonesia.“Kami berkolaborasi dengan YDBA yang fokus pada pembinaan UMKM sehingga dana usaha yang kami salurkan tepat sasaran sehingga dapat membantu meningkatkan usaha UMKM”, ujar Esther di Jakarta, kemarin.

ACC menyalurkan dana usaha sebesar 100 juta rupiah untuk 20 UMKM binaan YDBA dengan sistem dana bergulir. Dana bergulir merupakan dana yang dipinjamkan tanpa bunga sebagai modal usaha bagi UMKM selama jangka waktu 12 bulan yang kemudian akan digulirkan untuk disalurkan kembali kepada UMKM lainnya ketika masa peminjaman selesai.

UMKM penerima dana usaha dari ACC merupakan UMKM binaan yang aktif mengikuti program YDBA namun belum mendapatkan fasilitas pembiayaan dari YDBA. 20 UMKM penerima dana bergulir ini juga memiliki usaha kuliner yang sudah berjalan minimal 1 tahun dengan pelaku usahanya adalah seorang perempuan.

Sementara Ketua Pengurus YDBA, Rahmat Samulo mengatakan bahwa Astra melalui YDBA menjalankan pembinaan UMKM  yang bukan sekedar pelatihan lalu pergi, namun Astra melalui YDBA memberikan pendampingan yang intens dengan mendirikan Lembaga Pengembangan Bisnis (LPB) sebagai cabang YDBA di daerah yang memiliki peran untuk membina UMKM di lokasi didirikannya LPB.

Samulo menambahkan, fasilitasi pembiayaan ini menjadi salah satu program pembinaan yang diharapkan dapat mendukung pertumbuhan bisnis UMKM, sehingga UMKM bisa naik kelas. Ke depan Samulo juga berharap program ini dapat berjalan sustain dan bisa mengakomodir lebih banyak lagi UMKM yang menerima manfaatnya.

 

 

BERITA TERKAIT

Gelar Turnamen Golf, DAIKIN Himpun Dukungan Perlengkapan Sekolah Bagi Anak

  NERACA Jakarta – PT. Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) kembali menunjukkan kepeduliannya pada isu sosial kemasyarakatan. Melalui perhelatan turnamen golf…

Bersama Untuk Indonesia - Tower Bersama Ikut Perangi Stunting di Daerah 3T

Bantu pemerintah menekan angka gizi buruk atau stunting, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menggelar bakti sosial dengan tagline Bersama…

HUT ke 68, Asuransi Astra Rayakan Rayakan Bersama dengan Anak-Anak Panti Asuhan

NERACA Jakarta - Peringati hari jadi ke 68 yang jatuh pada tanggal 12 September, sepanjang minggu kedua September, Asuransi Astra…

BERITA LAINNYA DI CSR

Kolaborasi dengan YDBA - Astra Credit Companies Salurkan Dana Bergulir UMKM

Dukung pemberdayaan dan pengembangan usaha mikro kecil dan menengan (UMKM), Astra Credit Companies (ACC) menyalurkan modal usaha untuk UMKM binaan…

Gelar Turnamen Golf, DAIKIN Himpun Dukungan Perlengkapan Sekolah Bagi Anak

  NERACA Jakarta – PT. Daikin Airconditioning Indonesia (DAIKIN) kembali menunjukkan kepeduliannya pada isu sosial kemasyarakatan. Melalui perhelatan turnamen golf…

Bersama Untuk Indonesia - Tower Bersama Ikut Perangi Stunting di Daerah 3T

Bantu pemerintah menekan angka gizi buruk atau stunting, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menggelar bakti sosial dengan tagline Bersama…