Edukasi Udara Sehat Bersama IDI - Sharp Indonesia Rilis Purefit Mini Kemampuan Ganda

Dalam rangka perluas edukasi masyarakat akan pentingnya udara sehat dalam ruangan, PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) menggandeng kerjasama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) yang ditandai dengan nota kesepahaman atau Momerandum of Understanding (MoU). Sebagai produsen produk penjernih udara yang dilengkapi dengan teknologi Plasmacluster, Sharp berkomitmen untuk berkontribusi dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan konsumen setianya di seluruh dunia melalui produk dan teknologi yang diciptakannya.

Yudha Eka Putra, PSG Manager for AC dan Air Purifier, PT Sharp Electronics Indonesia mengatakan, kondisi kualitas udara dalam ruang yang buruk memiliki dampak yang lebih berbahaya dari polusi udara di luar ruangan karena kebanyakan orang menghabiskan sekitar 90% waktu mereka di dalam ruangan.

Menjawab kebutuhan akan penjernih udara, lanjutnya Sharp selalu berkomitmen menghadirkan produk air purifier yang berkualitas dengan teknologi Plasmacluster yang dapat meningkatkan kualitas udara dalam ruang.”Sharp merilis produk air purifier terbarunya yaitu Sharp Purefit mini – series yang melengkapi line-up Air Purifier Purefit sebelumnya yang didisain dengan coverage area terbesar yaitu 84m2,”ujarnya di Jakarta, Rabu (3/7).

Disampaikannya, Sharp Purefit mini – series ini dihadirkan untuk memenuhi permintaan pasar dengan coverage area yang lebih kecil. Permintaan Air Purifier dengan kapasitas kecil cenderung meningkat, dan tren Air Purifier sekarang didisain stylish agar cocok dengan disain kamar anak ataupun ruangan yang kecil.

Dengan membidik pasar milenial dengan rumah tangga baru, produk ini masih mengusung tema Pure Air Pure Lifestyle yang memadukan antara inovasi teknologi dengan interior rumah. Teknologi yang dihadirkan Sharp berhasil mendapatkan respon positif di pasar. Bahkan dari penelitian yang dilakukan oleh Sharp, sembilan dari sepuluh dokter di lima kota besar Indonesia pengguna produk air purifier Sharp, merekomendasikan produk air purifier dengan teknologi Plasmacluster dapat meningkatkan kualitas udara dalam ruang.

Penelitian ini dilakukan melalui kerjasama antara  Sharp dan lembaga survei medis dan farmasi, MIMS. Kemudian harga Purefit Mini yang baru diluncurkan, dibandrol mulai Rp2.2 juta  dan sudah tersedia di kanal online dan offline. Sharp menargetkan penjualan di enam bulan setelah launching adalah 2000 unit dan harapannya bisa mencapai 5000-7000 unit.

Sementara Dr.Ulul Albab, Sp.OG, Sekretaris Jenderal IDI menyampaikan apresiasi kepada Sharp Indonesia yang memiliki komitmen untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kualitas udara di dalam ruangan. “Dampak polusi udara dalam ruang ini menjadi salah satu penyebab masalah kesehatan yang utama di Indonesia,”ungkapnya.

Maka sesuai dengan program kesehatan pemerintah Republik Indonesia, dirinya berharap melalui kampanye ini IDI dapat meningkatkan kesadaran masyarakat hingga dapat menyukseskan program pemerintah dalam mengurangi kasus angka kematian akibat Pneumonia yang terjadi di Indonesia. Pneumonia merupakan penyakit infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang menyerang organ paru-paru yang dapat disebabkan oleh bakteri, virus, atau jamur yang ada di udara.

Selama beberapa dekade terakhir terjadi peningkatan kasus ISPA baik secara global dan menjadi penyebab utama kematian pada bayi dan balita.  Polusi udara juga memiliki dampak serius pada anak - anak yang dapat menyebabkan gangguan kognitif yang mempengaruhi perkembangan otak anak, seperti sulit berkonsentrasi yang menyebabkan turunnya kemampuan belajar dan daya ingat, pengembangan paru yang tidak optimal hingga gangguan pada pertumbuhan.

Asal tahu saja, produk yang diluncurkan Sharp ini hadir dalam tiga tipe yaitu Sharp Purefit FP-S40Y-T, Sharp Purefit FP-S40Y-W dan Sharp Purefit FP-S42Y-L, Sharp Purefit mini- series dibenamkan beragam fitur yang tak kalah canggihnya guna meningkatkan kualitas udara yang lebih bersih, sehat dan segar dalam ruangan, diantara nya, Sharp Purefit mini- series dapat menghasilkan 7000 ion positif dan negatif per 1 centimeter kubik, sehingga dapat menonaktifkan virus, bakteri dan partikel bahaya di udara dengan lebih cepat dan efektif.

Walau hadir dengan ukuran produk yang mini namun kemampuannya untuk membersihkan udara tetap optimal hingga ukuran ruangan 30 M2.   Kemudian filter air purifier Purefit ini dapat digunakan hingga 2 tahun, sehingga biaya yang ditimbulkan untuk penggantian filter lebih efisien.

Selanjutnya, kemampuan Double – Suction Filter yang dapat menghisap udara dari dua sisi kanan dan kiri membuat proses penjernihan udara dapat dilakukan jauh lebih cepat dan maksimal. Lalu CADR (Clean Air Delivery Rate) adalah ukuran efisiensi alat pembersih udara dalam membersihkan udara di suatu ruangan, dengan memilih pembersih udara dengan peringkat CADR tinggi - berarti alat ini mampu membersihkan udara lebih cepat dan efisien. Sharp Purefit FP-S40Y dan FP-S42Y ini nilai CADR nya 260m³/jam.

Khusus untuk tipe FP-S42Y, sudah dilengkapi fitur AIOT yang dapat dioperasikan melalui aplikasi Sharp Air.  Disamping itu, Sharp Purefit mini - series tipe FP-S42Y ini terbuat dari bahan biomass material yang ramah lingkungan.

 

BERITA TERKAIT

Survei Cloudflare Ungkap 87% Pemimpin Kemanan Siber Khawatir dengan Pelanggaran Data Pakai AI

NERACA Jakarta — Cloudflare, Inc. (NYSE: NET), perusahaan cloud konektivitas terkemuka, hari ini merilis studi baru yang berfokus pada keamanan…

Startup Platform Media OnPers Resmi Diluncurkan

NERACA Jakarta - Startup atau usaha rintisan platform media Onpers resmi diluncurkan. Onpers   sendiri merupakan platform media penghubung publik ke…

Tampil di Tokyo Game Show, Moddest Game Studio Kenalkan Legenda Indonesia

NERACA Jakarta – Sudah menjadi rahasia umum bahwa Indonesia adalah negara yang kaya akan legenda bersejarah, cerita rakyat, dan mitos.…

BERITA LAINNYA DI Teknologi

Survei Cloudflare Ungkap 87% Pemimpin Kemanan Siber Khawatir dengan Pelanggaran Data Pakai AI

NERACA Jakarta — Cloudflare, Inc. (NYSE: NET), perusahaan cloud konektivitas terkemuka, hari ini merilis studi baru yang berfokus pada keamanan…

Startup Platform Media OnPers Resmi Diluncurkan

NERACA Jakarta - Startup atau usaha rintisan platform media Onpers resmi diluncurkan. Onpers   sendiri merupakan platform media penghubung publik ke…

Tampil di Tokyo Game Show, Moddest Game Studio Kenalkan Legenda Indonesia

NERACA Jakarta – Sudah menjadi rahasia umum bahwa Indonesia adalah negara yang kaya akan legenda bersejarah, cerita rakyat, dan mitos.…