Penginapan Mewah Diapit Dua Gunung di Ujung Jakarta

Dulu kawasan Puncak lebih sering dipandang sebelah mata untuk wisata alam. Saat ini, di tengah pandemi virus corona dan pembatasan perjalanan, daerah pegunungan yang masuk Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, itu kian dilirik oleh turis, terutama yang berasal dari DKI Jakarta.

Ada banyak tempat penginapan di Puncak, sebagian besar berupa vila dengan arsitektur "jadul". Sejak beberapa tahun belakangan ini, semakin beragam tempat penginapan yang dibangun, salah satunya ialah Pullman Ciawi Vimala Hills Resort Spa & Convention.

Berada di kawasan pemukiman baru yang dikenal dengan nama Vimala Hills, eksistensi hotel ini cukup mengagetkan banyak orang, karena tidak ada yang mengira bahwa merk internasional jaringan Accor bisa buka cabang di Puncak.

Ekpektasi saat bermalam di Pullman Ciawi bisa dibilang tinggi, karena seperti yang ada di Thamrin, Central Park, atau Bali, hotel ini sudah pasti menawarkan pengalaman menginap di tengah bangunan yang artistik dan fasilitas serta layanan yang nomor wahid. Pullman Ciawi tak jauh dari pintu keluar gerbang tol Ciawi. Jika sudah melihat ada kedai kopi Starbucks di sisi kanan, Anda tinggal belok dan masuk ke komplek Vimala Hills. Konsep 'hotel di dalam perumahan' pasti membuat batin bertanya 'di mana letak liburan di Puncak-nya?'

Tapi jangan keburu patah hati, karena saat masuk ke lobi hotel, hawa liburan pasti langsung terasa. Langit-langit yang tinggi, lorong yang luas, dinding dari batu alam, serta karya seni yang dipajang di tengah meja dan rak kayu mengantarkan kesan tersebut.

Di hari biasa, tamu bisa langsung check-in di meja resepsionis. Jika sedang ramai, silakan menunggu di area balkon dengan sofa-sofa berukuran besar dan empuk. Perpaduan abu-abu, hitam, dan putih yang menjadi garis besar palet warna yang membuat hotel terasa kian megah ini.

Setelah urusan check-in selesai, tamu bisa langsung masuk ke kamar. Sebelum masuk ke area kamar, tamu pasti melihat area kolam terbuka dengan pijakan kaki di tengahnya. Gemericik air dan suara dedaunan di area yang digunakan untuk sesi yoga itu mengiringi langkah kaki menuju kamar.

Perlu fokus untuk menghapal letak kamar dari lobi menuju kolam renang atau restoran, karena hotel ini dibangun tanpa memusnahkan kontur tanah alaminya, sehingga menyusuri lorong menuju kamar bak mendaki gunung melewati lembah. Cukup hapalkan letak lobi di lantai lima dan letak lift terdekat dari kamar. Staf hotel juga akan memberikan peta area bagi tamu agar tak tersesat.

Ada tujuh jenis kamar yang disediakan Pullman Ciawi, mulai dari Deluxe, Executive, Deluxe Garden Access, Deluxe Pool Access, Suite, Executive Suite, Studio Villa dengan satu sampai tiga kamar tidur, dan Presidential Villa.

Bagi yang ingin work from hotel atau bulan madu, mungkin bisa menghindari kamar yang dekat dengan area kolam renang, karena lalu lalang tamu yang datang bersama anak-anaknya pasti bakal membuat suasana ekstra ramai.

Dan bagi yang tamu yang sekaligus ingin merokok mungkin bisa memesan kamar dengan teras atau balkon karena ada larangan merokok di dalam kamar. Jika datang dengan keluarga besar, kamar tipe Studio Villa atau Presidential Villa tentu bisa dipilih. Tapi, kamar tipe Suite, Executive Suite yang seluas 55 meter persegi juga tak kalah nyaman, karena memiliki ruang tamu besar dan balkon yang lebar.

Sentuhan tropikal minimalis tetap terasa sampai di kamar Pullman Ciawi, berikut dengan penataan interior nan apik. Kaum rebahan pasti senang berlama-lama berada di kasur atau sofanya yang empuk sembari membuka pintu atau jendela, menikmati angin yang bertiup semilir dari Gunung Salak dan Gunung Pangrango - ini juga menjadi alasan untuk memesan kamar dengan balkon.

 

BERITA TERKAIT

Kucurkan Dana Rp3 Triliun, Vila Mewah Xerana Resort Siap Dibangun di Lombok

NERACA Jakarta - Vila mewah Xerana Resort siap untuk dibangun di kawasan Pantai Pengantap, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Dengan luas…

Sajikan Kopi Premium Italia, Caffe Vergnano 1882 Resmi Hadir di Indonesia

  NERACA Jakarta – Caffè Vergnano 1882, salah satu merek kopi paling bergengsi dari Italia, resmi membuka outlet pertamanya di Indonesia, menandai…

Mikha Tambayong : Wisata ke Taiwan Aman, Nyaman dan Halal

NERACA Jakarta - Selebriti Mikha Tambayong didaulat menjadi duta pariwisata Taiwan pertama di Indonesia. Dihadapan para awak media Mikha menceritakan…

BERITA LAINNYA DI Wisata Indonesia

Kucurkan Dana Rp3 Triliun, Vila Mewah Xerana Resort Siap Dibangun di Lombok

NERACA Jakarta - Vila mewah Xerana Resort siap untuk dibangun di kawasan Pantai Pengantap, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Dengan luas…

Sajikan Kopi Premium Italia, Caffe Vergnano 1882 Resmi Hadir di Indonesia

  NERACA Jakarta – Caffè Vergnano 1882, salah satu merek kopi paling bergengsi dari Italia, resmi membuka outlet pertamanya di Indonesia, menandai…

Mikha Tambayong : Wisata ke Taiwan Aman, Nyaman dan Halal

NERACA Jakarta - Selebriti Mikha Tambayong didaulat menjadi duta pariwisata Taiwan pertama di Indonesia. Dihadapan para awak media Mikha menceritakan…