Pantai Indah Kapuk Raih Pra Penjualan Rp1,5 Triliun

NERACA

Jakarta- Emiten properti, PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk (PANI)  membukukan pra penjualan sebesar Rp1,5 triliun pada kuartal pertama atau setara dengan 27% dari target prapenjualan tahun 2024 sebesar Rp 5,5 triliun. Infornasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Presiden Direktur PANI, Sugianto Kusuma atau Aguan mengatakan, kenaikan signifikan dari pra-penjualan tersebut  ditopang  oleh tingginya minat masyarakat untuk membeli properti di Indonesia di tahun 2024 terutama di segmen pasar yang diusung oleh PIK2. Seiring dengan itu, lanjutnya, kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah secara umum mendukung  terhadap sektor properti.“Kuartal pertama ini marketing sales mengalami kenaikan 177 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu yakni kuartal pertama tahun 2023 capai sebesar Rp534 miliar,”ujarnya.

Disampaikannya, tercapainya kenaikan ini sebagian besar dipengaruhi oleh PANI telah berhasil mengakuisisi 7 anak perusahaan baru yang gencar meluncurkan 12 proyek baru dan mulai berkontribusi pada pra-penjualan ke PANI pada kuartal pertama 2024.“Kami mengusahakan target pra-penjualan tahun 2024 bisa tercapai 100%.  Saya mendorong terus inovasi cemerlang untuk menciptakan pasar yang optimal di PIK2 dan profitabilitas yang sustain tanpa mengorbankan kepercayaan konsumen,” papar dia.

Dia merinci penjualan kavling tanah komersial sebagai segmen bisnis yang memberikan kontribusi positif terbesar terhadap kenaikan pra-penjualan PANI di kuartal I, minat baru ini terjadi dari minat perusahaan lokal dan pengusaha untuk memiliki sebidang tanah di CBD PIK2. Lebih lanjut, kontribusi positif kedua pra-penjualan berasal dari segmen rumah tapak mengalami kenaikan, lompatan ini mencerminkan kemajuan pembangunan baru-baru ini dan memberikan fasilitas di sekitar PIK2 sebagai hasilnya PIK2 berada di jalur menuju kota yang lebih layak huni, selain dari pusat bermain, makan, dan bisnis.“Proyek yang diluncurkan dan dipasarkan selama kuartal pertama, sangat bervariasi dapat menarik minat range pembeli yang cukup luas di segmen menengah dan menengah ke atas dimana tanah komersial sebagian besar terletak di CBD PIK2.”kata Aguan.

BERITA TERKAIT

Rayakan Hari Jadi Ke-44 - YDBA Siap Berkolaborasi Memajukan UMKM Indonesia

Komitmen PT Astra Internasional Tbk untuk memberdayakan masyarakat tidak pernah padam. Melalui Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) telah mampu membawa…

Laba Bersih Antam Menyusut Tajam 85,66%

NERACA Jakarta – Di kuartal pertama 2024, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam membukukan laba bersih Rp238,37 miliar atau…

Salim Ivomas Kantongi Laba Rp307,10 Miliar

NERACA Jakarta - PT Salim Ivomas Pratama Tbk. (SIMP) membukukan pertumbuhan laba di kuartal pertama 2024. Dimana emiten produsen minyak…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Rayakan Hari Jadi Ke-44 - YDBA Siap Berkolaborasi Memajukan UMKM Indonesia

Komitmen PT Astra Internasional Tbk untuk memberdayakan masyarakat tidak pernah padam. Melalui Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) telah mampu membawa…

Laba Bersih Antam Menyusut Tajam 85,66%

NERACA Jakarta – Di kuartal pertama 2024, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam membukukan laba bersih Rp238,37 miliar atau…

Salim Ivomas Kantongi Laba Rp307,10 Miliar

NERACA Jakarta - PT Salim Ivomas Pratama Tbk. (SIMP) membukukan pertumbuhan laba di kuartal pertama 2024. Dimana emiten produsen minyak…