Kota Depok Terbaik Indonesia Turunkan Kemiskinan - Raih Award Pembangunan Ekonomi Daerah 2024:

NERACA

Depok - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memasuki usia hari jadinya ke-25 pada 27 April 2024, kembali meraih prestasi spektakuler Award PPD atau "Penghargaan Pembangunan Daerah 2024" terbaik di Indonesia. Prestasinya yang meliputi berbagai bidang pembangunan, diantaranya pembangunan bidang ekonomi daerah, yang mampu menurunkan tingkat kemiskinan terendah se Jawa Barat (Jabar) dan terendah ke-empat di Indonesia.

Demikian bahan dan keterangan yang diperoleh NERACA dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok.

Walikota Depok, DR. K.H. Mohammad Idris MA, menerima langsung Award PPD 2024 dari Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat (Jabar), Herman Suryatman dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) provinsi Jabar 2024 di Ballroom Trans Luxury Hotel Bandung, 22 April 2024.

Menurut Walikota Depok, capaian tersebut adalah bukti keseriusan Pemkot Depok dalam menunjukkan prestasi dalam perencanaan, pencapaian dan inovasi pembangunan daerah terbaik di provinsi Jabar."Alhamdulillah, Kota Depok berhasil meraih penghargaan pembangunan daerah terbaik pertama tingkat provinsi Jawa Barat tahun 2024,” ujar Mohammad Idris usai menerima penghargaan tersebut.

Dijelaskan, prestasi Kota Depok juga telah masuk "10 besar kota tingkat nasional, yang Insha Allah juga akan mendapatkan hasil yang terbaik.”

Walikota Depok yang akrab disapa Kyai Idris ini, diyakini penghargaan yang diraih ini akan terus memacu Pemkot Depok untuk terus bekerja lebih semangat."Tentunya, juga untuk semakin memaksimalkan pembangunan Kota Depok agar lebih baik lagi, khususnya guna mewujudkan visi Kota Depok yang maju, berbudaya, dan sejahtera," tuturnya.

Dijelaskan, capaian indikator makro Kota Depok, semakin terus menunjukkan trend yang positif. Diantaranya; adanya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE).

"Serta terus menurunnya tingkat persentase penduduk miskin, dengan capaian tingkat kemiskinan terendah di provinsi Jawa Barat, dan terendah ke-empat se-Indonesia,” ujar Walikota Depok Mohammad Idris meyakinkan.

Prestasi tersebut, lanjutnya, juga mengapresiasi dan berterima kasih kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD,) dengan Ketua TAPD nya Sekda Kota Depok Drs. H. Supian Suri MM, dan seluruh elemen warga masyarakat, serta para pemangku kepentingan, sehingga Kota Depok mendapatkan penghargaan yang bergengsi dan membanggakan semuanya.

Dikemukakan, sinergitas dan kolaborasi dalam berbagai bidang pembangunan sangat diperlukan."Dan, akan terus diwujudkan untuk kemajuan Kota Depok yang lebih baik di masa yang akan datang,” demikian Walikota Depok Mohammad Idris yang disampaikan bahan dan keterangannya kepada NERACA. Dasmir

 

 

BERITA TERKAIT

Kinerja KPU Kuningan Terus Disorot, Giliran JPPR Angkat Bicara

NERACA Kuningan - Sorotan terhadap kinerja KPU Kuningan terus bergulir, kali ini muncul dari Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR)…

PHE ONWJ Dorong Desa Cemara Kulon Kembangkan Ecotourism Durian Premium

NERACA Indramayu - Masyarakat Indramayu lima tahun ke depan tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta atau impor dari Malaysia untuk menikmati…

Peluncuran Starlink Saat WWF ke-10 Berdampak Positif pada Masyarakat Bali

Bali-Peluncuran Starlink saat World Water Forum (WWF) ke-10 diyakini berdampak positif pada masyarakat Bali. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Kinerja KPU Kuningan Terus Disorot, Giliran JPPR Angkat Bicara

NERACA Kuningan - Sorotan terhadap kinerja KPU Kuningan terus bergulir, kali ini muncul dari Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR)…

PHE ONWJ Dorong Desa Cemara Kulon Kembangkan Ecotourism Durian Premium

NERACA Indramayu - Masyarakat Indramayu lima tahun ke depan tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta atau impor dari Malaysia untuk menikmati…

Peluncuran Starlink Saat WWF ke-10 Berdampak Positif pada Masyarakat Bali

Bali-Peluncuran Starlink saat World Water Forum (WWF) ke-10 diyakini berdampak positif pada masyarakat Bali. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi…