Memilih Kloset yang Nyaman

NERACA

Membangun kamar mandi untuk rumah mungkin tidak begitu rumit bila desainnya sudah ada, namun permasalahannya kini, mendesain kamar mandi tidak semudah yang kita pikirkan.

Banyak yang harus dipikirkan dan direncanakan dengan baik, tentunya agar bisa mendapatkan hasil yang baik pula. Bangak elemen-elemen yang harus kita pilih juga dalam menciptakan kamar mandi yang baik, ukuran baik memang relatif dan lebih ke selera masing-masing juga.

Tidak ada salahnya untuk mencari informasi dan merencanakan dengan matang sebelum menentukan juga membuat kamar mandi idaman.

Elemen-elemen yang biasa ada di kamar mandi memang cukup banyak, salah satunya kloset. Memilih kloset untuk mengisi kamar mandi idaman kita tidak semudah seperti kelihatannya. Memilih kloset sama saja seperti memilih baju, memilihnya harus benar-benar sesuai selera juga kenyamanan kita sendiri.

Karena kenyamanannya menjadi salah satu penilaian yang sangat subyektif, jadi tak ada salahnya saat kita memilih kloset, kita juga mencobanya, tidak perlu malu-malu. Hanya cukup diduduki saja agar kita tahu yang mana yang nyaman dan yang mana yang tidak nyaman.

Tentu sebelumnya kita harus menentukan dulu jenis kloset duduk atau jongkok, kedengarannya kloset jongkok seperti ketinggalan zaman, namun sebenarnya masih banyak orang di luar sana yang masih nyaman dan juga masih memakai kloset jongkok hingga kini.

Seperti inilah yang dimaksud bahwa kenyamanan memiliki nilai yang subyektif, artinya kenyamanan pribadi setiap orang memang berbeda-beda, namun tetap semua ada standarnya. Jadi paling tidak seperti kualitas, setiap orang pasti menginginkan kualitas yang baik yang sudah mendapatkan penilaian dari jutaan orang di luar sana bahwa produknya berkualitas baik.

Memilih desain kloset yang unik mungkin menjadi salah satu pilihan yang tepat, desain sangat menentukan kenyamanan kita, mau itu kloset jongkok ataupun kloset duduk, keduanya sangat ditentukan oleh desain atau bentuk si kloset tersebut.

Pilihlah desain yang nyaman saat anda coba menduduki atau jongkok. Masyarakat kini memang sudah terbiasa dengan desain kloset duduk karena memang hampir di setiap kamar mandi ataupun toilet tempat umum di pusat perbelanjaan ataupun kantor-kantor pemerintahan sudah menggunakan kloset duduk, namun semua kembali ke selera masing-masing, ingin menggunakan kloset jongkok atau kloset duduk.

Memilih warna juga memang menjadi salah satu hal yang sangat penting. Pastikan warna kloset yang kita pilih selaras dengan bak mandi ataupun selaras dengan elemen-elemen ataupun dinding pada kamar mandi kita.

Salah memilih warna menjadi kesalahan yang sangat fatal dalam hal ini, bayangkan saja bila warna kloset tidak selaras dengan warna elemen-elemen yang ada di dalamnya, selain tidak enak merusak keindahan kamar mandi kita, dengan sendirinya juga kenyamanan kita hilang. Bila menyukai, tidak ada salahnya memilih kloset yang bermotif, selain tidak membosankan, beberapa motif memberikan efek yang berbeda pada ruangan anda, seperti memberikan kesan luas, mewah ataupun sederhana.

Menambahkan aksesoris mungkin juga menjadi salah satu pilihan, aksesoris ini biasanya ditambahkan pada kloset-kloset jenis duduk, aksesoris biasanya berupa gambar tempel atau pajangan-pajangan seperti guci-guci kecil atau patung-patung kecil. Aksesoris ini biasanya diletakkan di atas tutup penampungan air kloset.

Hal ini terkadang membuat dan menciptakan nuansa hangat pada ruangan kamar mandi kita, namun semuanya memang tetap harus diselaraskan dengan elemen-elemen yang ada di dalam kamar mandi. Hal ini juga berhubungan luas dengan konsep kamar mandi, dan konsep kamar mandi menjadi elemen yang penting dalam konsep rumah kita. Jadi memang semuanya harus dipikirkan dan direncanakan baik-baik.

Desain kloset dengan bentuk unik juga terkadang sangat menguntungkan, mungkin saja anda bisa mencari desain kloset yang sesuai dengan bentuk kamar mandi anda. Bila kamar mandinya mungil, desain kloset yang mungil mungkin menjadi pilihan yang sangat menarik dan tepat.

Selain bisa menghemat luas yang terpakai kloset, kloset dengan desain yang mungil bisa memberikan kesan yang luas dan rapi pada kamar mandi anda, jadi kenyamanan pada kamar mandi memang menjadi hal yang penting. Namun tanpa pemilihan juga perencanaan yang tepat, memiliki kamar mandi dan kloset yang nyaman hanyalah menjadi impian saja.

BERITA TERKAIT

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…