Menghadirkan Kolam Dilengkapi Gazebo Minimalis

NERACA
 Sejuk rasanya bisa mendengarkan gemericik air di taman rumah sembari bersantai atau bercakap hangat dengan keluarga. Suasana hijau dan sejuknya gemericik air menjadi obat penghilang penat yang mujarab. Coba saja Anda hadirkan kolam ikan dengan suasana resor khas ini di rumah Anda, siapa pun akan terpana memandangnya.
Suara air memang katanya memiliki sugesti tertentu, contohnya memberikan kesan nyaman dan memberikan kesan ketenangan dan kehidupan. Mendengarkan suara gemericik air ditemani gazebo bambu tentunya membuat hati sangat tenang dan nyaman. Kolam ikan pun menjadi salah satu pilihan yang baik bila lahan kita memungkinkan.
Kolam
Menghadirkan kolam ikan adalah salah satu cara membawa suasana alam ke dalam kehidupan kita. Tak sekadar dapat menghias taman saja, namun dapat pula dinikmati dengan sepenuh perasaan. Menghadirkan kembali suasana alam ke dalam rumah Anda akan menghadirkan kesejukan dan keteduhan. Salah satunya adalah dengan menghadirkan kolam ke rumah Anda.
Posisi Kolam Harus Tepat
Jika Anda menginginkan kolam ikan hias Anda dapat maksimal dan awet. Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan menempatkan posisi kolam pada area yang “aman”, yaitu area yang bebas dari gusuran jika Anda melakukan renovasi rumah ataupun hal lainnya.
View
Pastikan letak kolam dengan cermat. Letakkan pada tempat yang dapat Anda nikmati keindahannya dari dalam rumah, ataupun ketika saat bersantai di taman. Mungkin Anda bisa menempatkan kolam dekat dengan teras, ruang makan, ruang keluarga, ataupun ruang-ruang yang kira-kira akan maksimal. Tentukan posisi kolam sesuai dengan selera Anda dan keluarga.
Pemipaan
Makin dekat kolam dengan air bersih, maka akan menghemat biaya pembuatan dan perawatan. Pemipaan yang jauh dan berkelok-kelok akan membutuhkan kapasitas pompa yang besar dan listrik yang mahal.
Pemipaan ataupun instalasi listrik pun harus diperhatikan agar peletakan pipa, kabel, stop kontak, tetap terjaga keamanan dan estetikanya.
Memilih Bentuk Kolam
Salah satu hal yang dapat Anda lakukan setelah melakukan beberapa hal di atas adalah dengan memilih bentuk kolam yang sesuai dengan keinginan Anda. Bila dilihat dari sifatnya ada dua jenis bentuk kolam yaitu kolam permanen dan semi permanen. Halaman rumah yang mungkin sempit dan terbatas tidaklah menjadi masalah yang besar. Yang Anda perlukan hanya sebuah kreativitas dalam mendesain kolam. Kondisi dan fungsi ruang menjadi sebuah pertimbangan dalam menentukan bentuk kolam.
Dari bentuknya ada dua bentuk kolam yaitu, kolam formal (resmi) dan kolam nonformal (tidak resmi). Kolam formal biasanya bercirikan bentuk simetris, geometris, bundar, persegi panjang, dan bujur sangkar. Bentuk yang kedua adalah bentuk nonformal, bentuknya biasanya berkesan fleksibel dan tidak terlalu kaku.
Sesuai dengan tujuan ketika membuat kolam, maka bentuk yang dianjurkan adalah bentuk yang nonformal dan tidak kaku. Sehingga dapat maksimal dalam fungsi yaitu untuk melepaskan ketegangan. Di samping itu bentuk nonformal juga lebih fleksibel dan disesuaikan dengan bentuk rumah dan lahan yang ada.
Kolam dengan Saung untuk Bersantai
Kali ini kolam yang akan kita bahas adalah kolam outdoor yang ditempatkan di bagian belakang rumah, memiliki kekhasan yaitu dapat dijadikan tempat bersantai dengan tambahan saung (rumah kecil) di atas kolam atau di samping kolam. Suara gemericik air dan gerakan ikan koi, menambah suasana akrab dan santai. Kelebihan kolam dengan saung ini adalah suasana saung (gazebo) seolah-olah berada di atas air dan membuat kita merasa seperti berada dalam sebuah perahu yang berlayar.
Kontruksi
Kolam dengan saung ini berbentuk persegi diserasikan dengan bentuk gazebo. Ada satu sisi yang menempel pada tembok sehingga bentuk membentuk huruf U. Ukuran lebar bak filter setengah dari ukuran kolam ikan. Bak filter dan kolam dihubungkan dengan pipa paralon di atas dan di dasar kolam sebagai lubang pembuangan air kotor.
 

BERITA TERKAIT

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…

BERITA LAINNYA DI Hunian

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN

  Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih Sertifikasi TKDN NERACA Jakarta - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja…

SMF Komitmen Perkuat Peran dalam Pembiayaan Sektor Perumahan

NERACA Jakarta - Menyambut tahun 2024, PT Sarana Multigriya Finansial (SMF) berkomitmen untuk terus berfokus pada pembiayaan di sektor perumahan.…

Riset Ungkap Bogor Alami Kenaikan Harga Rumah Tertinggi pada Februari

NERACA Jakarta - Hasil riset Rumah123 mengungkapkan Bogor mengalami kenaikan harga rumah tertinggi di Jabodetabek hingga 6,4 persen, disusul Tangerang…