Siap Sapa Pasar Indonesia, ALETRA Segera Bangun Fasilitas Riset dan Pengembangan Mobil Listrik (EV) Pertamanya di Indonesia




Jakarta, ALETRA, brand mobil listrik hasil kerja sama strategis PT Aletra Mobil Nusantara bersama LIVAN Auto – Geely Group, hari ini secara resmi memulai pembangunan fasilitas penelitian & pengembangan (Litbang/R&D Center) pertamanya di Indonesia yang berfokus pada penelitian kendaraan listrik dengan basis RHD (Right Hand Drive), berlokasi di Alam Sutera, Tangerang, Banten. ALETRA akan segera hadir menyapa masyarakat di tanah air dengan produk mobil listrik pertamanya yang rencananya akan diperkenalkan pada November 2024.
Prosesi groundbreaking atau peletakan batu pertama turut dihadiri Megusdyan Susanto, Founder & Chairman ALETRA, Andre Jodjana, CEO ALETRA, Johannes Herwanto, CFO ALETRA, dan Djoko Purwanto, Technical Director ALETRA, Jesse Kumala, Shareholder ALETRA, bersama dengan Zhou Zongcheng, Chairman & CEO LIVAN Auto, Zhou Qiang, VP & CFO LIVAN Auto, Wang Xuefeng, Asia-Pacific Regional Director of LIVAN Auto International Sales Company, dan Deng Xiaodan, GM LIVAN Auto International Sales Company.
Berdiri di lahan seluas 6.000 meter persegi, fasilitas litbang ALETRA pertama di Indonesia ini juga akan menawarkan pengalaman terbaik bagi konsumen untuk mengeksplorasi berbagai produk inovatif ALETRA. Fasilitas ini akan menawarkan konsep multifungsi komprehensif yang akan menyediakan berbagai layanan seperti penjualan, purna-jual, edukasi produk, isu ulang daya baterai dan layanan-layanan lainnya.Fasilitas ini nantinya diproyeksikan akan menjadi pusat ekspor ke negara-negara di Asia yang juga menerapkan sistem setir kanan.

BERITA TERKAIT

KERJA SAMA PT SAG dan LIVAN Auto

CEO ALETRA Andre Jodjana (kiri depan) bersama Chairman & CEO LIVAN Auto Zhou Zongcheng, menandatangani perjanjian kerja sama antara PT…

BAZNAS RI Jadikan Masjid Sebagai Episentrum Kesejahteraan Baru

Neraca, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI akan mengoptimalkan program BAZNAS Microfinance Masjid (BMM) menjadi episentrum kesejahteraan baru bagi masyarakat.…

SecurXcess Conference 2024 : Memperkenalkan Layanan 24/7 SOC SecurXcess dengan Teknologi Inovatif, Pemantauan Akurat, dan Respon Cepat

Jakarta, SecurXcess dengan bangga mengumumkan peluncuran layanan 24/7 SOC (Security Operations Centre), sebuah fasilitas canggih yang dirancang untuk memberikan pemantauan dan…

BERITA LAINNYA DI Berita Foto

KERJA SAMA PT SAG dan LIVAN Auto

CEO ALETRA Andre Jodjana (kiri depan) bersama Chairman & CEO LIVAN Auto Zhou Zongcheng, menandatangani perjanjian kerja sama antara PT…

BAZNAS RI Jadikan Masjid Sebagai Episentrum Kesejahteraan Baru

Neraca, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI akan mengoptimalkan program BAZNAS Microfinance Masjid (BMM) menjadi episentrum kesejahteraan baru bagi masyarakat.…

Siap Sapa Pasar Indonesia, ALETRA Segera Bangun Fasilitas Riset dan Pengembangan Mobil Listrik (EV) Pertamanya di Indonesia

Jakarta, ALETRA, brand mobil listrik hasil kerja sama strategis PT Aletra Mobil Nusantara bersama LIVAN Auto – Geely Group, hari…