Tiket Masuk ke Kebun Raya Bogor & Cibodas Hanya Dijual Online

Turis bisa kembali mengunjungi Kebun Raya Bogor dan Kebun Raya Cibodas mulai Selasa (7/7), serta wajib membeli tiket masuk melalui situs resmi mereka di www.kebunraya.id. Kebun Raya Bogor dan Kebun Raya Cibodas merupakan dua dari empat Kebun Raya yang dikelola oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI).

Sistem pembelian tiket online diterapkan guna mengurangi kontak fisik. Selama masa transisi ini, kunjungan bersifat terbatas hanya untuk dan pembelian tiket secara online dan pemilik kartu member Kebun Raya.

Pembukaan kembali Kebun Raya Bogor dan Kebun Raya Cibodas merujuk pada Surat Keputusan Kepala LIPI Nomor 155/F/2020 tentang Pembukaan Kembali Layanan Kebun Raya di Lingkungan LIPI. Pembukaan kembali dua Kebun Raya ini disertai dengan sejumlah protokol kunjungan di kawasan Kebun Raya.

Calon pengunjung harus memastikan dirinya sehat sebelum berkunjung ke Kebun Raya. Selama kunjungan diwajibkan untuk memakai masker serta selalu menjaga jarak aman. Walau disediakan fasilitas cuci tangan dengan touchless sanitizer di beberapa area, namun pengunjung disarankan membawa hand sanitizer sendiri.

Penyemprotan disinfektan ke fasilitas publik seperti toilet, kursi taman, dan mobil wisata juga telah dilakukan dengan frekuensi sesering mungkin. Untuk mobil wisata, akan dilakukan pemberlakuan pembatasan kapasitas tempat duduk, juga pembersihan dengan disinfektan setiap selesai satu putaran.

Kebun Raya Bogor dan Kebun Raya Cibodas akan dibuka sejak pukul 08.00 hingga 17.00. Demi mengantisipasi kerumunan pengunjung, sebaiknya datang sejak pagi hari. Informasi tentang protokol kunjungan di kawasan Kebun Raya akan dipampang di titik-titik strategis, serta diinformasikan terus menerus secara berkala kepada pengunjung.

.Sementara itu, Objek wisata air di Cipanas, Kabupaten Garut, Jawa Barat, kembali dibuka untuk umum sesuai keputusan pemerintah daerah dengan syarat tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran wabah COVID-19 di kawasan wisata itu.

Salah satu objek wisata air panas alami yang sudah buka pada Sabtu (4/7) yakni Cipanas Indah, dengan sejumlah pengunjung sudah mulai berdatangan untuk menikmati fasilitas pemandian air hangat. "Sekarang sudah mulai banyak tamu atau wisatawan yang datang ke tempat kami, kebanyakan mereka berendam dan berenang saja," kata Humas Cipanas Indah Garut Deni Rinjani, seperti yang dikutip dari Antara.

Ia menuturkan manajemen Cipanas Indah siap menerapkan protokol kesehatan bagi seluruh petugas dengan selalu menggunakan masker dan bagi pengunjung wajib diukur suhu tubuhnya dan cuci tangan sebelum masuk area kolam air panas. Ia turut menyampaikan semua pihak harus bersama-sama menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari wabah COVID-19 yang saat ini masih perlu diwaspadai.

"Kami mengimbau agar para pengunjung yang akan berkunjung ke Cipanas Indah baik yang ke hotel maupun kolam renang agar selalu menjaga diri dengan melakukan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah," kata anggota Badan Promosi Pariwisata Daerah Garut itu.

BERITA TERKAIT

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…

BERITA LAINNYA DI Wisata Indonesia

Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Travel Tawarkan Private Trip Eksklusif

  Liburan ke Jepang Makin Ramai, Howliday Tracel Tawarkan Private Trip Eksklusif NERACA  Jakarta - Organisasi Pariwisata Jepang (JNTO) telah…

The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika

  The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Powerful Indonesia : Bhinneka Tunggal Ika NERACA Jakarta - The Apurva Kempinski Bali…

Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey

  Hadir di 4 Wilayah, The Pokemon Company Umumkan Proyek Pikachu's Indonesia Journey NERACA Jakarta - The Pokémon Company, perusahaan…