Danai Proyek MNC Lido City - Lagi, PT MNC Land Gelar Private Placement

NERACA

Jakarta – Menyusul beberapa perusahaan grup MNC yang merencanakan penambahan modal lewat private placement, rupanya langkah yang sama juga bakal dilakukan PT MNC Land Tbk (KPIG). Dimana emiten properti ini bersiap melakukan penambahan modal tanpa memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD). Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Disebutkan, perseroan bakal melepas sebanyak-banyaknya 8.062.572.666 lembar saham. Jumlah tersebut setara dengan sebanyak-banyaknya 10% dari seluruh saham yang telah disetor penuh dalam perseroan, termasuk alokasi PMTHMETD. Adapun nilai nominal saham adalah Rp100. Manajemen perseroan mengatakan tujuan dilaksanakannya PMTHMETD atau private placement ini untuk membiayai persiapan pengembangan dan pembangunan proyek di MNC Lido City.

Proyek yang berada di Bogor, Jawa Barat, tersebut adalah sebuah destinasi yang menawarkan beragam pilihan untuk menikmati hiburan, hospitality dan gaya hidup premium, yang mengusung konsep “Pride of the Nation”. Untuk kepentingan dimaksud, perusahaan membutuhkan pendanaan untuk mempersiapkan kawasan untuk pengembangan dan pembangunan lanjutan. PMTHMETD ini akan dimintakan persetujuan terlebih dahulu dari para pemegang saham perseroan dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) perseroan yang akan dilaksanakan 11 Agustus 2020 mendatang.

Sementara itu, dengan adanya sejumlah saham baru yang dikeluarkan dalam rangka PMTHMETD, bagi pemegang saham perseroan akan mengalami penurunan (dilusi) kepemilikan saham secara proporsional sesuai dengan jumlah saham baru yang dikeluarkan yaitu sebanyak-banyaknya 9,09%. Asal tahu saja, pandemi covid-19 ini berimbas terhadap pasar properti dalam negeri dan termasuk proyek properti kelas atas kerja sama antara PT MNC Land Tbk dan Trump Hotel Collection, yakni Trump Residences Tanah Lot, Bali, dan Trump Residences Lido, Jawa Barat. 

Proyek kerja sama antara perusahaan milik Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Hary Tanoesoedibjo ini pun terkena pukulan corona sehingga mundur dari rencana semula. Analis Mirae Sekuritas Indonesia, Joshua Michael seperti dilaporkan Katadata.co.id, mengatakan bahwa pandemi corona membuat 2020 sebagai tahun yang sulit bagi para pengembang properti, termasuk MNC Land.

Apalagi, Bali yang terkenal sebagai kawasan wisata sebagai wilayah yang paling terpukul selama pandemi. “Peluncuran Trump Residences Bali dan Lido akan tergantung pada seberapa cepat pandemi Covid-19 dapat mereda, lalu dilanjutkan 1 – 2 tahun periode konstruksi,” kata Joshua dalam risetnya.

Sebagai informasi, selain MNC Land yang bakal menggelar private placement ada tiga anak perusahaan MNCN lainnya yakni PT MNC Vision Networks Tbk. (IPTV), PT MNC Studios International Tbk. (MSIN), dan PT MNC Sky Vision Tbk. (MSKY) juga telah mengumumkan rencana private placement pada 19 Juni 2020 lalu.

IPTV berencana menerbitkan saham baru seri B sebanyak-banyaknya 3.522.484.818 saham dengan nilai Rp100 per saham, sedangkan MSKY bakal melepas sebanyak-banyaknya 997.185.240 saham dengan nilai Rp100 per saham. Sementara MSIN bakal melepas sebanyak-banyaknya 520.200.000 lembar saham.

BERITA TERKAIT

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Sentimen Bursa Asia Bawa IHSG Ke Zona Hijau

NERACA Jakarta – Mengakhiri perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (18/4) sore, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup…

Anggarkan Capex Rp84 Miliar - MCAS Pacu Pertumbuhan Kendaraan Listrik

NERACA Jakarta – Kejar pertumbuhan bisnisnya, PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS) akan memperkuat pasar kendaraan listrik (electric vehicle/EV), bisnis…

Sektor Perbankan Dominasi Pasar Penerbitan Obligasi

NERACA Jakarta -Industri keuangan, seperti sektor perbankan masih akan mendominasi pasar penerbitan obligasi korporasi tahun ini. Hal tersebut disampaikan Kepala…