BEI Kembali Perdagangkan Saham ZBRA

PT Bursa Efek Indonesia kembali memperdagangkan saham PT Zebra Nusantara Tbk (ZBRA) ditandai dengan dicabutnya penghentian sementara (suspensi) atas saham perseroan di semua pasar sejak sesi I perdagangan pasar saham 9 Desember 2019. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.

Pengumuman pencabutan suspensi tersebut ditandatangani oleh Goklas Tambunan dan Irvan Susandy masing-masing selaku Kadiv Penilaian Perusahaan dan Kadiv Pengaturan & Operasional Perdagangan BEI. Kendati begitu, BEI meminta pemodal dan seluruh pemangku kepentingan untuk tetap memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan perseroan.

Sebagai catatan, BEI melakukan perpanjangan suspensi saham ZBRA pada 17 september 2018 lantaran perseroan tidak menunjukkan itikad baik untuk menyelesaikan kewajibannya membayar biaya pencatatan dan denda kepada BEI. Emiten taksi ini mempertimbangkan untuk menghentikan operasional lini bisnis taksi konvensional dan berfokus untuk membeli bahan bakar gas. Pada kuartal pertama 2019, pendapatan perusahaan hanya dikontribusikan oleh bahan bakar gas sebesar Rp 2,16 miliar.

Yogi Wibawa, Direktur PT Zebra Nusantara Tbk (ZBRA) pernah bilang, perusahaan perlu meninjau bisnis yang ada taksi konvensional atau mengikuti model bisnis taksi online. "Mengingat lini bisnis taksi perusahaan menggunakan model bisnis konvensional, yang mana bisnisnya membutuhkan biaya tinggi dibandingkan dengan taksi online, maka kami mempertimbangkan kedua model bisnis tersebut,"ujarnya.

Saat ini, bahan bakar gas perusahaan dikelola oleh anak perusahaan, PT Zebra Energi. Perusahaan telah menerima tambahan kuota gas dari PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS) sebesar 12.600 MMBTu atau setara dengan 400.000 m3 per bulan.

BERITA TERKAIT

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…

BERITA LAINNYA DI

Laba Mandiri Herindo Adiperkasa Naik 78,04%

Di tiga bulan pertama 2024, PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk(MAHA) membukukan laba bersih Rp73,204 miliar atau naik 78,04% dibanding periode…

Anak Usaha HRUM Raih Pinjaman US$620 Juta

Danai ekspansi bisnisnya, PT Tanito Harum Nickel, anak usaha PT Harum Energy Tbk(HRUM) meraih fasilitas pinjaman senilai US$ 620 juta…

Sawit Sumbermas Raup Laba Rp512,25 Miliar

Laba bersih PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) tercatat sebesar Rp512,25 miliar pada tahun 2023 atau anjlok 72,1% dibanding tahun…