Saingi Kawasan Puncak, Sentul City Bangun Hotel Aurora

NERACA

Jakarta –  Kemacetan yang sering terjadi di jalur jalan menuju kawasan Puncak, mendorong PT. Sentul City Tbk menawarkan pilihan tujuan wisata dengan kontur tanah dan suasana sama dengan wilayah Puncak.

Direktur PT. Sentul City, Tbk, Andrian Budi Utama mengatakan, Sentul City akan terus dikembangkan menjadi kawasan tujuan wisata dan komersial terpadu yang ditunjang fasilitas kota bertaraf internasional.

“Sentul City dikembangkan sebagai City of Ennovation, yang ditopang empat pilar yaitu Eco City, Education and Knowledge City, Entertainment and Destinantion City, dan Art and Cultural City,” kata Andrian disela Ground Breaking pembangunan Aurora Best Western Hotel di Sentul City, akhir pekan lalu.

Menurut Adrian, dalam kawasan Sentul City, sudah tersedia beragam sarana seperti Bellanova Country Mall, Wattana Spa dan Hotel, Sentul Highlands Golf Club, dan Alam Fantasia. Saat ini, PT. Sentul City Tbk tengah membangun beragam fasilitas yang mendukung pilar ketiga yaitu Entertainment dan Destination.

Fasilitas tersebut antara lain Pasar Apung Sentul City, Kampung kuliner Bondan Winarno, Eco Park, dan Taman Budaya Edutainment City. Di Taman Budaya yang baru saja dioperasikan sebagai tempat outbond terbesar dan terlengkap di Indonesia, ada lebih aari 40 permainan yang dapat dimanfaatkan oleh peserta dari usia 3 tahun sampai dewasa.

Andrian menambahkan, sgar semakin melengkapi pilar ketiga, pada tahun 2011 akan dibangun 4 hotel baru di Sentul City, salah satunya pembangunan Aurora Best Western Hotel yang dikembangkan oleh PT. Aurora Sentul International Hotel.

Dia menyebut, kawasan Sentul City tak kalah dengan kawasan Puncak, Bogor. Sentul City yang telah dibangun sejak tahun 1994 dengan luas lahan 3.100 hektar memiliki udara segar dan sejuk, serta panorama Alam yang indah seperti gunung, sawah, hutan pinus, dan padang golf.

Kawasan ini juga dipersiapkan sebagai kawasan Platinum Conference di Indonesia. Dengan akses jalan melalui tol Jagorawi dan keluar melalui pintu tol Sentul Selatan. Kawasan ini akan menjadi perlintasan utama lalu lintas dari Jakarta - Bogor dan sebaliknya, menyusul dioperasikannya Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) seksi I ruas Sentul Selatan - Tugu Narkoba di Jalan Raya Bogor.

Sementara itu, Presiden Direktur PT Aurora Sentul International Hotel, Augustine Jessy menyatakan, hotel Aurora Best Western menargetkan tingkat isian kamar hingga 60% dalam tahun pertama pengoperasiannya.

“Target kami `occupancy room` (tingkat isian kamar) tahun pertama sebesar 60% dan akan terus meningkat di tahun berikutnya,” ujarnya.

Jessy berharap, setelah satu tahun masa konstruksi, hotel Aurora Best Western sudah dapat beroperasi di awal tahun depan.

Rencananya, imbuh Jessy, hotel ini akan terdiri dari 10 lantai. Dibangunnya hotel tersebut karena kebutuhan akan penginapan di Sentul City semakin meningkat seiring dengan semakin berkembangnya kawasan ini.

Jessy mengaku membidik perusahaan-perusahaan yang selama ini banyak melakukan kegiatan meeting, rapat kerja dan sebagainya di kawasan Puncak, Bogor. “Daripada harus bermacet-macet ke Puncak, lebih baik meeting atau rapat kerja di Aurora Best Western Hotel,” imbuhnya.

Dia optimis hotel ini akan cocok bagi wisatawan dan pebisnis.  Apalagi, Sentul City yang berada di ketinggian 200-400 meter di atas permukaan laut, memiliki udara sangat segar dan sejuk yakni pada kisaran suhu 22-30 derajat Celcius.

Hanya saja, Jessy belum bersedia merinci berapa total investasi yang dipersiapakan oleh perseroan, termasuk target titik impasnya.

BERITA TERKAIT

HBA dan HMA April 2024 Telah Ditetapkan

NERACA Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah resmi menetapkan Harga Batubara Acuan (HBA) untuk…

Program Making Indonesia 4.0 Tingkatkan Daya Saing

NERACA Jerman – Indonesia kembali berpartisipasi dalam Hannover Messe 2024, acara pameran industri terkemuka yang merupakan salah satu satu pameran…

Le Minerale Favorit Konsumen Selama Ramadhan 2024

Air minum kemasan bermerek Le Minerale sukses menggeser AQUA sebagai air mineral favorit konsumen selama Ramadhan 2024. Hal tersebut tercermin…

BERITA LAINNYA DI Industri

HBA dan HMA April 2024 Telah Ditetapkan

NERACA Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah resmi menetapkan Harga Batubara Acuan (HBA) untuk…

Program Making Indonesia 4.0 Tingkatkan Daya Saing

NERACA Jerman – Indonesia kembali berpartisipasi dalam Hannover Messe 2024, acara pameran industri terkemuka yang merupakan salah satu satu pameran…

Le Minerale Favorit Konsumen Selama Ramadhan 2024

Air minum kemasan bermerek Le Minerale sukses menggeser AQUA sebagai air mineral favorit konsumen selama Ramadhan 2024. Hal tersebut tercermin…