Prudential Beri Literasi Keuangan Jurnalis

Di usianya ke- 25, Prudential berkomitmen untuk tumbuh menjadi mitra masyarakat Indonesia dalam solusi asuransi konvensional dan syariah yang fokus pada kebutuhan pelanggan seraya membangun masa depan yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia. Antara lain, dengan meningkatkan literasi keuangan, inklusi keuangan, kesehatan, dan kesejahteraan hidup secara keseluruhan.

Untuk literasi keuangan, Prudential memiliki serangkaian program edukasi yang menyasar segmen perempuan, anak-anak, maupun media atau jurnalis. Pada program literasi keuangan yang menyasar media, Prudential memiliki program "Prudential Indonesia Journalist Masterclass 2020". Dijelaskan Luskito Hambali, Chief Customer & Marketing Officer Prudential Indonesia, program Prudential Indonesia Journalist Masterclass 2020 merupakan salah satu upaya perseroan dalam mendukung kerja jurnalistik. Di antaranya, dengan memberikan informasi mengenai outlook ekonomi makro Indonesia, serta berbagi sudut pandang tentang bagaimana para pelaku industri memahami laporan keuangan perusahaan asuransi. “Program ini tentu saja untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan literasi keuangan masyarakat Indonesia, yang memang sejalan dengan semangat 'We Do Good' kami,”ujarnya di Jakarta, kemarin.

Pada program edukasi itu, Prudential menghadirkan dua orang pembicara pakar. Keduanya adalah Fithra Faisal Hastiadi, Ekonom Universitas Indonesia dan Paul Setio Kartono, Chief Strategy Officer Prudential Indonesia."Meski di tahun ini pertumbuhan industri asuransi agak melambat, tapi asuransi jiwa secara industri masih aman dan secara portofolio juga masih baik. Artinya, asuransi umum akan tumbuh 5 persen hingga 6 persen, sedangkan asuransi jiwa 3 persen hingga 4 persen. Dengan demikian, secara total industri hanya akan tumbuh 5 persen," ucap Fithra.

BERITA TERKAIT

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

BERITA LAINNYA DI

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…