Makin Marak Bisnis Kuliner di TM Thamrin City

Makin Marak Bisnis Kuliner di TM Thamrin City

NERACA

Jakarta - Usaha makanan dan minuman ringan (mamiri) kini terus berkembang pesat, khususnya yang digandrungi kaum milenial. Sebagai potensi memang luar biasa mengingat kaum milenial memiliki daya beli yang kuat sebagai konsumen maupun pilihan bisnis di bidang makanan dan minuman ringan yang banyak digeluti kaum milenial saat ini.

Menurut Dharmawaty, General Manager Marketing TM Thamrin City, sebagian dari kaum milenial saat ini lebih cenderung ingin mengembangkan diri sendiri dengan berkreatifitas menciptakan sesuatu yang baru di industri makanan dan minuman ringan yang kekinian.

“Mamiri merupakan pilihan para generasi milenial ini untuk membuka bisnis baru dengan konsep street food, membuka di rumah tanpa kedai, atau membuka outlet-outlet ringan di pusat-pusat perbelanjaan,” ujarnya, Sabtu (18/1).

Dharmawaty menjelaskan, seperti yang sekarang sedang terjadi di TM Thamrin City mulai tumbuh dan berkembang berbagai macam makanan dan minuman ringan milenial. “Begitu pesatnya berbagai kreatifitas dan inovasi-inovasi bermunculan di berbagai lantai yang ada di TM Thamrin City,” ujarnya.

Dia memaparkan keberadaan mamiri kekinian yang ada di TM Thamrin City seperti di Thamrin Terrace Lantai Dasar ada Gulu-Gulu Cheese Tea, Milly Cookies Coffee, Kopi Kenangan, King Guava, Maw Kopi dan Lawson Station, sedangkan Podjok Halal ada di Lantai Dasar Koridor pintu keluar Blok A.

Sedangkan di Mezanine lantai Satu, menurut dia, sudah ada makanan dan minuman ringan seperti Pick Cup, Montato, Dum Dum Thai Tea, Cireng Keraton, dan D’ Waffles, selain Janji Jiwa yang berada di Lobby Apartement Cosmo Mension Lantai Satu.

“Masih banyak mamiri lain seperti SeTulus Kopi, Kuaile Peranakan Bobba, Delhi Darbar-Food Indian, dan Kopi Hour berada di Food Court Lantai Tiga. Dan ini akan terus bertambah dengan berkembangnya mamiri-mamiri lainnya yang akan memasarkan produk-produk milenial,” ujarnya.

Untuk mendukung berkembangnya bisnis kuliner seperti halnya mamiri, pada 30 Januari – 2 Februari 20120 akan ada Food Fest Minangkabau, tujuannya agar tumbuh mamiri baru dari inovasi dan kreasi produk-produk pangan lokal yang menjadi mamiri idola seperti mamiri yang sekarang sudah menjadi buruan para milenial.

Ketika ditemui di TM Thamrin City, menurut El Hamdi, 53, pemilik gerai SeTulus Kopi yang terletak di Food Court Lantai Tiga, disamping peluang usaha kopi yang bagus dan makin banyak digemari kaum milenial, pihaknya juga ingin memberikan edukasi tentang manfaat kopi yang bagus untuk kesehatan.

“Prospek bisnis usaha kopi disini bagus disamping itu kami juga ingin memberikan edukasi tentang manfaat minum kopi untuk kesehatan khususnya bagi anak-anak muda kaum milenial yang sekarang makin banyak menggemari kopi sebagai gaya hidup,” ujar El Hamdi.

Di gerai SeTulus Kopi dijual berbagai macam kopi dari seluruh Nusantara, mulai dari Aceh hingga Toraja dan semua minuman yang dijual memiliki citarasa dan unsur kopi didalamnya seperti minuman Kurma Smoothies, yang mana isinya tetap ada kopinya walaupun olahan dari buah kurma.

“Banyak pengunjung yang datang menikmati kopi disini umumnya cari kopi Gayo dan kopi Sumatera yang lain, ada juga yang menikmati kopi Toraja, kami sediakan semua dengan ciri khas kopi masing-masing daerah,” ujarnya.

El Hamdi melihat prospek usahanya akan makin maju didukung oleh letak TM Thamri City yang strategis di pusat bisnis Jakarta, tidak jauh dari Bunderan Hotel Indonesia sebagai salah satu keunggulan. “Disamping lokasi yang strategis di pusat bisnis Jakarta, kami juga giat berpromosi melalui media sosial dan sedang menunggu kerjasama dengan beberapa transportasi online untuk pembelian secara online,” tandasnya.

Membuka usaha dengan menyasar kelompok milenial juga dilakukan oleh Rudi Mulyadi pemilik gerai D’Waffles yang terletak di Lantai Satu TM Thamrin City. Bersama Ester istrinya, Mulayadi mengelola gerai yang menjual makanan cemilan anak-anak milenial tersebut. Mohar

 

BERITA TERKAIT

Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

NERACA Jakarta – Tidak sedikit masyarakat kita yang masih kebingungan mendapatkan modal usaha. Mereka pernah mendengar ada pinjol, KUR, berbagai…

Studi Populix: Ritel Offline dan Online Akomodasi Preferensi Belanja Konsumen Indonesia yang Beragam

NERACA Jakarta - Berbelanja sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia yang tak terpisahkan dalam keseharian. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, sektor perdagangan…

BAZNAS Bersama TNI AU Berhasil Terjunkan Bantuan untuk Palestina dari Udara

NERACA Jakarta - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) berhasil menerjunkan bantuan kemanusiaan untuk…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

NERACA Jakarta – Tidak sedikit masyarakat kita yang masih kebingungan mendapatkan modal usaha. Mereka pernah mendengar ada pinjol, KUR, berbagai…

Studi Populix: Ritel Offline dan Online Akomodasi Preferensi Belanja Konsumen Indonesia yang Beragam

NERACA Jakarta - Berbelanja sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia yang tak terpisahkan dalam keseharian. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, sektor perdagangan…

BAZNAS Bersama TNI AU Berhasil Terjunkan Bantuan untuk Palestina dari Udara

NERACA Jakarta - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) berhasil menerjunkan bantuan kemanusiaan untuk…