Pendapatan PT Timah Tbk Tumbuh 19,88%

NERACA

Jakarta-  Performance BUMN Tambang di tahun 2018 mencatatkan kinerja keuangan yang cukup apik. Setelah PTBA dan Antam yang membukukan pertumbuhan pendapatan, hal yang sama juga dialami PT Timah Tbk (TINS) dengan membukukan pendapatan tahun 2018 sebesar Rp11.050 miliar. Angka tersebut naik 19,88% dari tahun sebelumnya lantaran ada tiga sektor bisnis perusahaan yang menjadi kontributor terbesar, yaitu bisnis logam timah, produk hilir, dan rumah sakit.

Sekretaris PT Timah, Amin Haris dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin menyebutkan bahwa bisnis logam timah menjadi kontributor terbesar dengan komposisi sebesar 91,88% dari seluruh pendapatan usaha PT Timah di tahun 2018. Kontribusi selanjutanya datang dari bisnis produk hilir sebesar 3,87% dan bisnis rumah sakit sebesar 2,19%.”Sampai dengan akhir tahun 2018 tercatat penjualan logam timah sebesar 33.818 Mton atau naik 13,05% dibandingkan tahun 2017 sebesar 29.914 Mton,” ungkapnya.

Pemiliki lahan konsensi tambang terbesar di Bangka Belitung tersebut mengungkapkan pertumbuhsan positif terhadap penjualan logam timah sejalan dengan pertumbuan produksi sebesar 10,56% dari yang awalnya 30.249 mton di tahun 2017 menjadi 33.444 Mton di tahun 2018. Amin melanjutkan, sampai dengan akhir tahun 2018 lalu, ada kenaikan sebesar 21,85% terhadap beban pokok pendapatan PT Timah menjadi Rp9.372 miliar.

Meskipun begitu, diakui Amin, penurunan harga bahan bakar jelang akhir tahun lula menjadi angin segar yang berdampak positif terhadap profitabilitas PT Timah. Sebagai informasi, di tahun 2018 lalu, PT Timah mengalokasikan belanja modal sebesar Rp1.185 miliar. Sejumlah 23,65% dari belanja modal tersebut digunakan untuk mesin dan instalasi.

Sementara itu, 14,33% lainnya untuk peralatan eksplorasi, penambangan, dan produksi, sedangkan sisanya digunakan untuk pembelian aset berupa tanah, bangunan, peralatan, dan lain sebagainya.“Manajemen optimis bahwa kinerja PT Timah pada tahun 2019 akan meningkat seiring dengan membaiknya tata kelola pertimahan di Indonesia, terutama dengan dukungan regulasi dari pemerintah,” jelas Amin. 

Tahun ini, TINS membidik laba bersih sebesar minimal Rp 1,2 triliun. Target laba tersebut mempertimbangkan target penjualan yang diprediksi melonjak karena TINS juga menampung hasil produksi dari penambang rakyat.  Maka untuk memenuhi target laba bersih, perseroan memanfaatkan situasi penertiban illegal mining dengan melakukan program pembinaan tambang rakyat dengan menyediakan pos-pos penerimaan bijih timah dengan sistem pembayaran yang cepat dan online menggunakan kartu.

 

BERITA TERKAIT

Mitra Investindo Catat Laba Meningkat 212%

NERACA Jakarta - Perusahaan jasa pelayaran dan logistik PT Mitra Investindo Tbk (MITI) membukukan laba bersih yang meningkat signifikan 212% year…

Metropolitan Land Raup Laba Bersih Rp417,6 Miliar

NERACA Jakarta – Emiten properti, PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) membukukan laba bersih Rp417,6 miliar pada tahun 2023 atau tumbuh…

Elang Mahkota Akuisisi Carding Aero Rp704,14 Miliar

NERACA Jakarta -Kembangkan ekspansi bisnisnya, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK) melalui anak usahanya PT Roket Cipta Sentosa (RCS) melaksanakan…

BERITA LAINNYA DI Bursa Saham

Mitra Investindo Catat Laba Meningkat 212%

NERACA Jakarta - Perusahaan jasa pelayaran dan logistik PT Mitra Investindo Tbk (MITI) membukukan laba bersih yang meningkat signifikan 212% year…

Metropolitan Land Raup Laba Bersih Rp417,6 Miliar

NERACA Jakarta – Emiten properti, PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) membukukan laba bersih Rp417,6 miliar pada tahun 2023 atau tumbuh…

Elang Mahkota Akuisisi Carding Aero Rp704,14 Miliar

NERACA Jakarta -Kembangkan ekspansi bisnisnya, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK) melalui anak usahanya PT Roket Cipta Sentosa (RCS) melaksanakan…