Satu Pabrik Gula Lagi Bakal Beroperasi di Sumsel

Satu Pabrik Gula Lagi Bakal Beroperasi di Sumsel

NERACA

Palembang - Satu pabrik gula lagi yakni PT Pratana Nusantara Sakti bakal beroperasi di Sumatera Selatan (Sumsel) pada 2019 sehingga dapat mendukung target pemerintah dalam swasembada gula.

Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesra Pemprov Sumsel Akhmad Najib mengatakan, dengan tambahan satu pabrik maka praktis ada tiga pabrik gula di Sumsel di mana dua lainnya yakni PTPN 7 dan PT Laju Perdana Indah."Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan memberikan dukungannya untuk berkontribusi produksi gula, guna mewujudkan swasembada gula nasional," kata dia di Palembang, dikutip dari Antara, kemarin.

Sejauh ini terdapat empat perusahaan perkebunan tebu di Sumsel, yakni PTPN 7 Cinta Manis, PT Laju Perdana Indah, PT Pratama Nusantara Sakti, dan PT Pemuka Sakti Manis Indah sehingga sangat memungkinkan jika terjadi penambahan pabrik gula.

Najib mengungkapkan, dari sisi produktivitas, Provinsi Sumsel tak mengalami masalah, hanya saja pemenuhan kebutuhan yang dinilai masih kurang. Jika dilihat hasil produksi 2018 diketahui dari dua pabrik gula yang beroperasi baru mencapai 77.670 ton, sementara konsumsi gula di Sumsel mencapai 79.002 ton per tahun. Jadi, ada kekurangan sebesar 2.670 ton.

"Lahan dari beberapa pabrik sudah Hak Guna Usaha (HGU), sudah tanam dan produksi hanya tinggal melihat pemanfaatan dan kendalanya. Luasannya sekitar 30.000 Ha, yang tersebar di OKI, OKU Timur, di OI sebagian," ujar Najib.

Penambahan satu pabrik gula di Sumsel ini diharapkan dapat memudahkan proses produksi karena selama ini untuk beberapa lokasi perkebunan terpaksa melakukan penggilingan di Lampung. Ant

BERITA TERKAIT

PDIP Dinilai Belum 100% Dukung Gugatan Sengketa Pilpres

  NERACA Jakarta-Proses sidang gugatan sengketa pemilu presiden (pilpres) 2024 yang diajukan kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Mahkamah Konstitusi (MK),…

Komisi VI: Persiapan Pertamina Hadapi Lebaran 2024 Lebih Baik

  NERACA Jakarta-Komisi VI DPR RI kompak mengapresiasi kerja keras Pertamina dalam menyiapkan pasokan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM)…

Tingkatkan Kualitas Produk, SesKemenKopUKM Dorong Koperasi Masuk PMO Kopi Nusantara

NERACA Subang - Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM (SesKemenKopUKM) Arif Rahman Hakim mendorong koperasi-koperasi produsen kopi masuk ke dalam program…

BERITA LAINNYA DI Ekonomi Daerah

PDIP Dinilai Belum 100% Dukung Gugatan Sengketa Pilpres

  NERACA Jakarta-Proses sidang gugatan sengketa pemilu presiden (pilpres) 2024 yang diajukan kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Mahkamah Konstitusi (MK),…

Komisi VI: Persiapan Pertamina Hadapi Lebaran 2024 Lebih Baik

  NERACA Jakarta-Komisi VI DPR RI kompak mengapresiasi kerja keras Pertamina dalam menyiapkan pasokan dan distribusi bahan bakar minyak (BBM)…

Tingkatkan Kualitas Produk, SesKemenKopUKM Dorong Koperasi Masuk PMO Kopi Nusantara

NERACA Subang - Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM (SesKemenKopUKM) Arif Rahman Hakim mendorong koperasi-koperasi produsen kopi masuk ke dalam program…