Cetak Pilot Komersial Tercepat - 14DAYPILOT Flight Academy Raih Rekor MURI

Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) memberikan apresiasi atas pencapaian 14 DAYPILOT FLIGHT ACADEMY,LLC yang merupakan anak perusahaan Astronacci International yang bergerak dibidang sekolah pilot. Apresiasi diberikan lantaran salah satu siswanya berhasil lulus sekolah pilot tercepat di dunia hanya dalam 115 hari dengan license Federal Aviation Administration (FAA) USA. Pilot Indonesia yang berhasil lulus dalam 115 hari adalah Farandi Angesti, 19 tahun yang lulus Juni 2018 lalu.  Perlu diketahui bahwa pada umumnya program commercial pilot di Indonesia memakan waktu 1-1.5 tahun dan di Amerika kurang lebih 6 -9 bulan.

Kata Founder 14DAYPILOT Flight Academy LLC, Capt Gema Goeyardi, Penghargaan The Fastest Commercial Pilot Training in The World dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) mewakili pencapaian tertinggi dan pertama oleh industri sekolah pilot dunia.”Perlu bekerja ekstra keras, memiliki kemampuan Bahasa Inggris tinggi dan mampu bekerja sebagai team selayaknya atlit dunia dan pelatihnya untuk mencetak lulusan pilot FAA dengan waktu cepat,”ujarnya di Jakarta, Rabu (13/2).

Disampaikannya, siapapun siswanya, FAA tidak bisa di kompromi semua system dan hanya yang memiliki standard tinggi yang bisa lulus terlepas berapa cepat atau lama waktu pendidikannya. Dunia aviasi di Amerika jauh berbeda, banyak fleksibilitas dan siapa yang rajin dia akan selesai lebih cepat karena tidak ada lagi faktor birokrasi dan standard uji sangat jelas. “Jadi secepat apapun sekolahnya selama memenuhi kualifikasi ujian, maka siswa berhak di uji dan kalau memenuhi standard, maka license akan di dapatkan” kata Gema.

Dengan konsep luxury service, Gema menuturkan, 14DAYPILOT membidik pangsa pasar pemilik bisnis, pemilik pesawat dan profesional yang memiliki hobi terbang tapi kesulitan mencari waktu. Pada 2017, sekolahnya sudah meluluskan 20 siswa dalam berbagai program dan tahun ini membidik pasar Singapura dan Malaysia. Menurut Gema, kebutuhan pilot di dunia termasuk Asia dan Indonesia akan terus berkembang. "Indonesia negara kepulauan, memiliki banyak bandara ini akan mendorong general aviation lebih maju dalam 20 tahun ke depan," kata Gema yang tercatat sebagai pemegang rekor dunia lulus FAA Private Pilot dan Instrument Rating dalam waktu 24 hari pada tahun 2016 ini.

Soal faktor keamanan menjadi pilot dalam waktu cepat, Gema mengatakan aturan di FAA ketat, tidak bisa kompromi dan memiliki standar tinggi. Meski demikian, dunia aviasi di AS tidak berbelit-belit. Siapa yang rajin, maka akan selesai lebih cepat karena tidak ada lagi faktor birokrasi. Adapun standar uji sangat jelas. "Jadi secepat apa pun sekolahnya, selama memenuhi kualifikasi ujian, maka siswa berhak diuji. Jika memenuhi standar, maka license akan didapat,” ujar Gema.

Berbasis di California, AS dengan murid dari seluruh dunia, 14DAYPILOT Flight Academy yang didirikan 2016 oleh Gema Goeyardi (berkebangsaan Indonesia) akan memastikan siswanya terbang setiap hari 3-5 jam, dengan fasilitas satu siswa satu pesawat serta dua senior instruktur. "Jadi bukan satu pesawat untuk bersama–sama," kata Gema.

 

BERITA TERKAIT

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…

BERITA LAINNYA DI

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

PALM Suntik Modal AnaK Usaha Rp3,69 Triliun

Bantu anak usaha lunasi utang pada tanggal 19 April 2024, PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menyetor modal sebesar Rp3,696…

Lagi, Akulaku Bakal Tambah Saham di Bank Neo

Tambah kepemilikan saham, PT Akulaku Silvrr Indonesia dan Rockcore Financial Technology Co.Ltd akan kembali menambah modal PT Bank Neo Commerce…