Armada Berjaya Bidik Dana IPO Rp39 Miliar

Satu lagi perusahaan yang bakal IPO di kuartal pertama tahun ini adalah PT Armada Berjaya Trans Tbk. Perusahaan yang bergerak di bidang infrastruktur, utilitas, dan transportasi ini akan melakukan penawaran 150 juta lembar saham melalui penawaran perdana saham atau initial public offering (IPO) dan 75 juta waran seri I.

Dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin, perseroan menawarkan saham IPO di kisaran Rp260 hingga Rp340 perlembar dan berpeluang meraup dana Rp39 miliar hingga Rp51 miliar. Rencananya, dana hasil IPO akan digunakan untuk membeli 61 unit truk setara dengan 88,64% dari total dana. Sedangkan 11,12% dari dana IPO akan digunakan untuk pembuatan karoseri truk dan 0,24% untuk modal kerja.

Untuk aksi korporasi ini, perseroan menunjuk PT UOB Kay Hian Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek. Diharapkan, OJK memberikan pernyataan efektif pada tanggal 8 Februari 2019, masa penawaran awal tanggal 21-28 Januari 2019, masa penawaran umum tanggal 12-15 Februari 2019 dan dicatatkan di papan perdagangan BEI pada 21 Februari 2019. Sebagai informasi, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menargetkan jumlah perusahaan yang akan menawarkan saham melalui mekanisme penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO) tahun ini sebanyak 75-100 perusahaan.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna Setia pernah bilang, berdasarkan hasil koordinasi bursa dengan penjamin efek (underwriter) tercatat 45 perusahaan yang akan melakukan IPO tahun ini.”Di pipeline underwriter yang biasa aktif sudah ada sekitar 45 di akhir tahun 2018. Kami akan validasi lagi. Tim sudah koordinasi dengan mereka sehingga kami tahu potensi mereka ada berapa,"ujarnya.

BERITA TERKAIT

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…

BERITA LAINNYA DI

Segar Kumala Berniat Bagi Dividen Rp23

Sebagai bentuk apresiasi kepada pemegang saham atas pencapaian positif kinerja keuangan di 2023, PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) berencana…

Laba Bersih MNC Energy Terkoreksi 31,5%

Laba bersih PT MNC Energy Invesment Tbk (IATA) mencatatkan laba bersih US$26,378 juta atau turun 31,5% dibanding tahun 2022 mencapai…

PGEO Beri Kesempatan Setara Bagi Perempuan

Dalam rangka memperingati hari Kartini dan mendukung kesetaraan perempuan, PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) juga memberikan kesempatan yang luas…